Menu

Duet Fia Prasetyahadi dan Amanda Sotya Rusli Bangun Ekosistem Bisnis Fashion 'Full Service' untuk UMKM Lewat Casa Creativa Pro, Seperti Apa?

29 Desember 2022 15:40 WIB

Amanda Sotya Rusli (kiri) dan Fia Prasetyahadi (kanan), saat grand launching PT. Casa Creativa Pro, di Olpops Café, di kawasan Ampera Raya, Jakarta Selatan, Rabu (28/12/2022). (Riana/HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, fashion kini dianggap sebagai identitas sosial. Antusiasme masyarakat, khususnya generasi muda, sangat tinggi di bidang fashion ini. Tak pelak, bisnis fashion merupakan salah satu usaha yang menjanjikan karena perkembangannya cepat sekali. 

Hanya saja, tak dapat dipungkiri bahwa bisnis fashion pun punya tantangannya tersendiri. Adapun, permasalahan yang umum terjadi dalam bisnis fashion ini diantaranya kurang matangnya bisnis plan, kesulitan dalam hal produksi, hingga terkait strategi pemasaran. 

Atas dasar itulah, Fia Prasetyahadi, yang selama ini dikenal sebagai desainer sekaligus pemilik brand Hurrem by Fia menggandeng Amanda Sotya Rusli, yang notabene seorang fashion designer serta berpengalaman sebagai pengajar di sekolah fashion dan lulusan sekolah designer di Italia, mendirikan PT Casa Creativa Pro untuk mengakomodir para designer dan pelaku usaha yang berkaitan dengan fashion lainnya untuk memproduksi sekaligus menentukan pasarnya.

Fia yang menjabat CEO Casa Creativa Pro menuturkan, Casa Creativa Pro ini pun didirikan untuk wadah berkumpulnya brand-brand lokal maupun UMKM yang ingin berkreativitas di industri fashion Indonesia. 

"Awalnya saya melihat temen-temen pada saat sekolah desain itu berkreasi dengan skill yang dia dapat, tapi terbatas. Nah di sinilah kenapa kita mendirikan Casa Creativa Pro untuk membantu merealisasikan kreativitas mereka,” tutur Fia, saat press conference grand launching PT. Casa Creativa Pro, di Olpops Café, di kawasan Ampera Raya, Jakarta Selatan, Rabu (28/12/2022).

“Jadi kita udah siap agar mereka bisa istilahnya merealisasikan mimpi mereka untuk dapat brand, kami akan membantu dari mulai proses produksi, dari mulai nol. Bahkan mulai dari mereka mau belajar desain, cutting, produksi, sampai akhirnya mereka menjual dan memasarkan produk. Itulah fungsi kami di sini," sambung Fia.

Fia juga menuturkan, Casa Creativa Pro yang juga bisa dibilang sebagai konsultan bagi para perintis usaha fashion ini bisa jadi wadah titik temu para insan kreatif dan buyer, sehingga bisa saling membantu dan bisa maju bersama.

"Kami pun hadir untuk membantu merealisasikan kreativitas dan membantu apa yang mereka butuhkan pada saat memproduksi dan menyiapkan pasarnya dan memberikan edukasi melalui pelatihan. Kami juga akan mengarahkan sampai mereka benar-benar menjadi pengusaha yang siap dilepas,," terangnya.

Dituturkan Fia, hingga saat ini sudah 10 brand yang telah bergabung dengan Casa Creativa Pro. Dan, ia pun membuka kesempatan bagi brand lokal lain untuk bergabung.

“Harapannya sih biar mengurangi brand luar masuk kesini, biar kita sama-sama hidup, survive, karena dunia fashion disini besar banget dan pasarnya luar biasa, ” ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Amanda Sotya Rusli, selaku Chief Product Development dan Co Founder Casa Creativa Pro pun mengatakan, bisnis yang digagasnya dengan Fia ini basicly adalah rumah kreatifitas. 

Menurutnya, Casa Creativa Pro punya visi misi yang sangat mendukung talenta-talenta muda di bidang fashion dalam hal merealisasikan mimpinya, yakni membentuk ekosistem fashion mulai dari design produksi hingga market sales.

"Banyak ya talenta-talenta muda yang kreatif tapi gak banyak didukung, karena banyak hal. Entah terkendala biaya, gak bisa memasarkan produk, atau tidak mempunyai koneksi. Jadi kita berharap Casa Creativa ini bisa jadi wadah para kreator untuk bisa saling membantu, saling bisa maju sama-sama. Kita tahu ya udah banyak foundation-foundation yang lebih memikirkan dunia kreativitas middle up. Nah kita ini lebih fokus ke middle below," papar Amanda.

"Karena kita percaya kita bisa maju kalau kita kuat. Nah kita berharap Casa Creativa ini bisa membuat kaki-kaki kita sama-sama kuat. Agar negara kita bisa mencapai yang lebih baik lagi agar kita bangga jadi orang Indonesia, bangga membuat produk Indonesia, dan bangga memakasi hasil karya lokal Indonesia," sambung Amanda.

Gak cuma mengajarkan sebatas merintis brand, produksi hingga market sales, lanjut Amanda, di Casa Creativa Pro ini pihaknya akan mengajarkan cara beretika bisnis dan memikirkan sustainable serta kesejahteraan para pelaku usaha fashion, terutama pengrajin dan para penjahit.

"Karena memang kita sangat mementingkan sustainable etik kerja. Dalam arti kata kita kasih waktu yang sesuai untuk para pelaku pengrajin, gak ditekan, gak diburu-buru, ini kita ingin mengajarkan etika bisnis sustainable, dimana kita menghargai dan memikirkan kesejahteraan pelaku secara emosional dan fisik,” terang Amanda.

"Karena kita udah tahu, untuk menjadi seorang kreator itu datang ketika kita bahagia. Basicly itu, karena kita ingin mengajarkan kerja dengan etika yang baik itu seperti apa supaya kita bisa maju dan bahagia sama-sama," lanjut Amanda.

Amanda memaparkan, tak ada standarisasi khusus bagi para pelaku usaha atau perintis bisnis fashion yang ingin bergabung dengan Casa Creativa Pro ini. Menurutnya, Casa Creativa beda konsep dengan yang lain, seperti menggelar pelatihan-pelatihan misalnya.

"Melalui Casa Creativa Pro kami akan bantu dengan hanya memiliki modal Rp 5 juta dan maju bersama. Kita juga punya pelatihan-pelatihan untuk para pengrajin, karena itu sangat penting. Kita harus membagi ilmu juga ke para penjahit, tukang pola, dll. Karena kita beruntung bisa belajar di luar negeri, karenanya kita akan senang berbagi ilmu ke mereka, karena merekalah kaki-kaki dunia fashion ini. Jadi kalau saya kasih desain, mereka tahu cara buatnya, supaya hasil karya kita beraneka ragam," paparnya.

Amanda lantas mengatakan, dalam waktu dekat, dirinya dan Fia akan membuak store yang akan difungsikan sebagai showroom bagi para pelaku usaha yang bergabung dengan Casa Creativa Pro. Adapun, store ini akan dibuka di salah satu pusat perbelanjaan terkemuka di kawasan Sudirman, Jakarta.

"Jadi Kak Fia memang dalam waktu dekat akan buka store di fX Mall, itu akan difungsikan seperti showroom produk-produk fashion dari brand-brand yang tergabung dengan Casa Creativa Pro ini. Nantinya di showroom kita itu ibaratnya seperti food court, tapi fashion court. Karena konsep fashion court ini sendiri udah dilakukan di Eropa. Nah ini ingin kita buat di sini, supaya kita bisa ngundang buyer. Bukan kita yang jemput buyer, tapi mereka yg datang ke kita," terang Amanda.

Lebih jauh, Amanda pun berharap, Casa Creativa Pro dapat menjadi wadah untuk melahirkan brand-brand baru karya anak bangsa yang berkualitas dan mengurangi brand-brand luar. Menurutnya, dengan menanamkan tentang keberagaman dan kekayaan seperti resource dan kerajinan yang dimiliki Indonesia, diharapkan generasi muda tidak selalu memandang keluar, namun mau melihat apa yang dimiliki oleh Indonesia.

"Jadi kita memang harus menanamkan ke talenta-talenta muda di bidang fashion ini bahwa Indonesia itu kaya, kaya dengan resources, kerajinan, wastra, jadi daripada melihat ke luar, mereka lihat dulu dalam rumah mereka tuh apa aja. Jadi kita ingin mengemas apa yang kita punya untuk menghasilkan karya yang bisa diterima oleh masyarakat Indonesia sendiri dan diterima orang luar," tandasnya.