Menu

Sambut Ramadan, Aston Kartika Grogol Hadirkan Menu Legendaris Khas Nusantara yang Sudah Jarang Ditemukan, Ada Favoritmu Beauty?

13 Maret 2023 18:58 WIB

Aston Kartika Grogol menghadirkan menu khas nusantara legendaris bertemakan “Delight of Nusantara”, dalam rangka menyambut bulan Ramadan 2023. (Press Release/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, Aston Kartika Grogol bakal menghadirkan menu khas nusantara legendaris bertemakan “Delight of Nusantara”, dalam rangka menyambut bulan Ramadan 2023. Menu baru ini dihadirkan untuk semua pelanggan khsusnya bagi umat Muslim yang ingin menggelar acara buka puasa bersama. 

General Manager Aston Kartika Grogol, Sutan Aulia Masjhoerdin, menyampaikan, pihaknya antusias menyambut Ramadan 2023 karena situasi global yang susah mulai kondusif. 

“Melihat ekonomi perlahan mulai pulih, kami optimis bahwa Ramadan tahun ini akan menjadi momen melepas rindu dengan keluarga melalui acara berbuka puasa,” ujar Masjhoerdin, dalam keterangan tertulis diterima HerStory, Senin (13/3/2023). 

Sementara itu, Executive Chef Aston Kartika Grogol, Nurdin, mengataka,n menu serba Indonesia ini terinspirasi dari Ramadan yang menjadi momen identik dengan reuni dan kenangan. 

“Karena itu kami terinspirasi menciptakan nuansa nostalgia melalui menu utama kami tahun ini. Beberapa menu andalan kali ini, antara lain Dendeng Batokok, Ayam Tangkap, dan Sayur Babanci,” ungkap Chef Nurdin. 

Kemudian, Marcomm Manager Aston Kartika Grogol, Fadil, menambahkan, menu Ramadan ini dihadirkan melalui riset terlebih dahulu. 

“Melalui menu nusantara yang legendaris ini, kami berharap bisa menambah hangat nuansa silaturahmi saat berbuka puasa bersama keluarga dan kerabat,” ujar Fadil. 

Salah satu menu andalannya adalah Dendeng Batokok yang dibuat dengan kesabaran dan ketelitian. Irisan daging tipis yang kering dan renyah, dibalut cabai merah membuatnya semakin nikmat. 

Penamaan Batokok berasal dari kata tokok yaitu pukul, sesuai dengan proses pembuatannya. Diketahui, daging yang sudah diiris tipis kemudian dipukul dengan tujuan semakin lembut dan bumbu rempah meresap.

Ada juga Ayam Tangkap khas Aceh yang dimasak dengan bumbu daun kari serta jeruk. Nama menu ini sesuai dengan tradisi yang mengakar pada masyarakat Aceh yaitu harus menangkap ayam terlebih dahulu sebelum memasaknya.

Demikian pula Sayur Babanci, salah satu kuliner legendaris khas Betawi yang sudah langka. Penamaannya tergolong unik, dikatakan sebagai sayur padahal tidak ada campuran sayur di dalamnya. 

Sayur ini sudah ada dari zaman peranakan Betawi-Tionghoa. Babanci adalah akronim dari Baba dan Enci. Bahan-bahan yang digunakan juga tergolong langka, sehingga Sayur Babanci menjadi menu jarang ditemukan.

Melengkapi sajian berbuka puasa, tak lupa Aston Kartika Grogol menyediakan berbagai hidangan tajil baik yang savoury maupun sweet. Diantaranya Mie Glosor, Martabak Telur, Pastel, berbagai asinan dari Betawi, Bogor, Jagung Bakar dan sebagainya. 

Ada juga berbagai Kolak Talas, Pisang hingga Nangka, Bubur Candil, Talam Srikaya, Wajit Ketan dan lainnya, Berbagai menu tadi ditawarkan oleh Aston Kartika Grogol dengan Rp190.000 (Rp230.000 nett) untuk per orang. 

“Pelanggan sudah bisa menikmati seluruh All You Can Eat buffet untuk berbuka puasa bersama keluarga dan kolega,” tambah Nuna Karim, selaku Director of Sales dan Marketing. 

Selain itu juga ada promo potongan 10% di periode early bird hingga 22 Maret 2023. Terdapat pula promo beli 10 pax, gratis 1 (satu) pax untuk yang ke-11. Pemesanan dapat dilakukan melalui +62 21 2119 3101 dan Whatsapp +62 812 3181 7557 atau instagram @astonkartikagrogol. 

Tertarik icip-icip, Beauty?

Artikel Pilihan