Nani Wijaya bersama dua sahabatnya, Connie Sutedja dan Rina Hasyim (Suara.com/Edited by HerStory)
Duka mendalam juga amat dirasakan oleh artis senior Connie Sutedja saat mendengar kabar meninggal dunianya Nani Wijaya. Terlebih, selama ini Connie Sutedja dan Nani Wijaya bersahabat dan sering menghabiskan waktu bersama.
Kabar berpulangnya Nani Wijaya layaknya petir di siang bolong bagi sahabatnya, Connie Sutedja. Ia langsung terkulai lemas saat mendengar informasi tersebut dari keluarga.
"Begitu dengar kabar itu, badan lemes semua, kayak mati rasa," kata Connie Sutedja di rumah duka, kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (16/3/2023).
Connie Sutedja sempat tak rela melepas kepergian Nani Wijaya. Masih lekat dalam ingatan bagaimana kedekatan mereka semasa sehat.
"Kalau ke mana-mana kan kami selalu berdua. Kata orang sampai dibilang kembar siam," ujar Connie Sutedja.
Batin Connie Sutedja makin sesak kala teringat bagaimana Nani Wijaya masih bisa menyemangatinya saat mereka sama-sama sakit.
"Sebelum sakit parah dia pernah telepon saya. Ada ini kenang-kenangannya, ada video, dia bilang, 'Connie, bangun Connie. Katanya mau ke sini'," kata Connie Sutedja mengisahkan.
Hal itu juga yang membuat Connie Sutedja menyesal karena tak bisa mendampingi Nani Wijaya di saat-saat terakhir. Ia merasa belum berkontribusi apa pun sejak kesehatan sang aktris memburuk.
"Saya nyesel, waktu dia pergi saya nggak bisa nemenin. Saya juga sedih nggak bisa bantu," kata Connie Sutedja.
Hanya saja, Connie Sutedja tetap berusaha mengikhlaskan kepergian Nani Wijaya. Ia percaya, Tuhan punya rencana lebih baik untuk perempuan 78 tahun.
"Dia sudah senang kembali," ucap Connie Sutedja.
Nani Wijaya berpulang pukul 03.28 pagi tadi di RSUP Fatmawati, Jakarta. Ia sebelumnya dirawat akibat gangguan pernapasan sejak 1 Maret 2023.
"Beliau ini seperti tidak bisa mengeluarkan dahak dari paru-parunya, sehingga sulit bernapas," ungkap putri Nani Wijaya, Nina Kartika saat itu.
Awalnya, keluarga berencana memakamkan jenazah Nani Wijaya di Pesantren Al Ihya, Batu Tapak, Ciomas, Bogor. Hanya saja, lokasi pemakaman dipindahkan ke TPU Babakan Madang, Bogor.
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.