Menu

Resep Sapi Goreng Asem, Teksturnya Empuk, Bumbunya Meresap Sempurna

02 Mei 2023 08:10 WIB

Sapi goreng asam (Cookpad/Dapur Loli)

HerStory, Jakarta —

Moms hari ini bingung mau masak apa? Coba deh sajikan menu sapi goreng asam yang rasanya benar-benar nikmat.

Selain enak, teksturnya pun dijamin gak alot, pastinya empuk sempurna sehingga memudahkan ketika memakannya.

Penasaran cara membuatnya? Yuk langsung saja simak resep yang ditulis oleh Dapur Loli laman Cookpad, begini cara membuatnya,

Bahan-bahan:

  • 500 gr daging sapi, iris-iris
  • 2 sdm asam jawa, larutkan dengan air secukupnya
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
  • Secukupnya garam, gula, lada(1sdt garam, 2 sdt gula, 1 sdt lada)
  • Secukupnya penyedap (optional)
  • 100 gr pete, belah dua
  • Secukupnya minyak goreng
  • 150-200 ml air

Cara Membuat:

  1. Cuci daging, iris-iris, lalu lumuri dengan air asam jawa, kecap manis, kecap asin, garam, gula, dan lada. Simpan dalam kulkas beberapa jam atau semalaman.
  2. Panaskan minyak di wajan, masukkan daging beserta bumbu. Tambahkan pete. Masak sampai daging agak kering (jangan sampai kering/jangan jadi garing).
  3. Tambahkan air, ungkep sampai daging empuk. Cicipi rasanya, tambahkan kecap manis dan bumbu-bumbu jika perlu. Saya tambahkan gula agar rasa asamnya tidak terlalu dominan. Boleh tambahkan penyedap.
  4. Hati-hati jangan sampai daging terlalu kering/gosong. Lebih enak dagingnya rada basah.
  5. Setelah daging cukup empuk, angkat, dan sajikan.

Bagaimana Moms tertarik untuk mencobanya? Sekarang, Moms gak usah khawatir soal  menu harian untuk keluarga, karena di Herstory saat ini sudah tersedia berbagai macam resep masakan yang bisa dicontoh di rumah.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan