Menu

Waspada Cuaca Ekstrem, Ternyata Ini Bedanya Sunscreen dan Sunblock! Jangan Salah Pilih ya, Beauty!

02 Mei 2023 19:40 WIB

Ilustrasi cuaca ekstrem tengah melanda beberapa negara di dunia, salah satunya Indonesia. Udara panas yang dirasakan sedikit berbeda dari biasanya. (iStock/Pheelings Media)

HerStory, Jakarta —

Beberapa waktu ini, terjadi cuaca ekstrem di beberapa daerah di Indonesia. Hal ini sebelumnya telah dijelaskan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) bahwa gelombang panas sedang menimpa Benua Asia.

Akibatnya, suhu panas pun ikut melanda di beberapa daerah. Di Jakarta misalnya, suhu yang biasanya memang terasa panas, kini semakin bertambah panas yang menyengat.

Untuk itu, perlu antisipasi diri dengan memikirkan kondisi kulit kita di tengah cuaca panas ekstrem, Beauty, salah satunya melindungi kulit dari tabir surya.

Namun, pilihan beragam tabir surya tak jarang membuat bingung untuk memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Nah, Beauty, apa kamu sudah tahu perbedaan sunscreen dan sunblock?

Pada dasarnya, baik sunscreen dan sunblock merupakan tabir surya yang memiliki fungsi untuk melindungi kulit dari sengatan matahari. Tetapi, ternyata keduanya memiliki perbedaan, lho! Apa bedanya?

Cara Kerja dengan Mekanisme Berbeda

Meski sama-sama merupakan produk tabir surya yang dapat diserap kulit sebelum sinar UV mencapai lapisan kulit dan merusak, ternyata keduanya memiliki perbedaan.

Sunblock ialah tabir surya yang mampu menghalau dan memantulkan sinar matahari dari kulit. Kandungan titanium dioksida atau seng oksida di dalamnya, membuat sunblock dinilai efektif dalam melindungi kulit dari kedua jenis ultraviolet, UVA dan UVB.

Sementara sunscreen mampu menembus dan menyerap ke kulit sebelum sinar UV mencapai lapisan kulit. Akan tetapi, sunscreen hanya bertugas melindungi kulit dari sinar UVB.

Kandungan yang Berbeda

Kebanyakan produk sunblock yang beredar di pasaran mengandung titanium dioksida dan seng oksida yang membuat tekstur lebih tebal dan warna lebih buram. Hal ini juga membuat sunblock memiliki warna yang hampir tak Nampak.

Sunscreen memiliki berbagai senyawa kimia yang bertugas menyerap sinar matahari seperti oxybenzone atau avobenzone. Kedua bahan aktif ini pun memiliki kekurangan, yakni memicu reaksi alergi pada orang yang memiliki alergi terhadap PABA (asam paraaminobenzoic). Namun, sunscreen memiliki tekstur yang tipis dan ringan saat digunakan.

Nah, dari penjelasan yang dipaparkan, mana yang sesuai kebutuhan kulitmu di cuaca ekstrem, Beauty?