Menu

Gak Cuma Asam Lambung, Ini 5 Dampak Buruk Menahan Lapar, Jangan Tunda Makan lagi Ya Beauty!

09 Juni 2023 19:35 WIB

Ilustrasi wanita sedang kelaparan. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, saat ingin menurunkan berat badan, yang terlintas dalam pikiran adalah mengurangi porsi makan. Nah, jika diet gak diiringi edukasi yang baik, kamu mungkin saja bertindak menunda makan demi mengurangi porsi asupan. 

Diet dengan membiarkan diri lapar dapat sangat berbahaya. Tak ada pola diet kelaparan jadi tindakan sehat, itu justru memicu lesu, hingga kekurangan nutrisi dan gizi.

Ketika tubuh gak mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan untuk mempertahankan kesehatan, organ vital seperti jantung, paru-paru, ovarium, dan jaringan lainnya akan melemah. Gak hanya mengalami asam lambung saja, berikut efek samping menahan lapar yang berbahaya bagi kesehatan, sebagaimana sudah HerStory kutip dari Pink Villa, Jumat (9/6/2023). 

1. Diare

Salah satu tanda kelaparan yang paling umum adalah diare. Penyebab utama diare yang disebabkan oleh kelaparan dikaitkan dengan malnutrisi spesifik organ epitel usus. 

Hal tersebut merupakan jaringan yang terbentuk pada penutup semua permukaan internal dan eksternal tubuh. Usus terlalu banyak bekerja untuk memakan nutrisi apa pun yang dapat menempel namun tak mampu menyelamatkan ion karena epitel kuraang energi mengontrol penyerapan.

2. Dehidrasi

Makan dan minum menyumbang sebagian besar cairan kepada tubuh. Sebagian besar makanan yang kita makan mengandung dan menghasilkan air melalui proses metabolisme. 

Air membentuk 75i berat badan pada anak-anak dan 55% pada orang dewasa sehingga sangat penting untuk hidup. Agar tubuh berfungsi dengan baik, maka perlu keseimbangan yang sehat antara nutrisi dan mineral.

Oleh sebab itu, memaksakan diri dengan menahan lapar karena demi diet dapat berpotensi besar menyebabkan dehidrasi. 

3. Rambut Rontok

Dampak kesehatan lainnya dari menahan lapar adalah rambut rontok. Kurang asupan makanan berarti tak menyediakan cukup protein, mineral, dan suplemen yang dibutuhkan untuk tubuh tak terkecuali rambut.

Studi menunjukkan, korelasi langsung antara faktor nutrisi dan kerontokan rambut. Mengurangi zat besi dan asam amino esensial dapat langsung menyebabkan masalah kerusakan rambut.

4. Hilangnya Kepadatan Tulang

Beauty, saat diet kamu mungkin mengharapkan kondisi tubuh yang ideal dan tulang kuat. Namun jika diet kurang tepat dengan terlalu mengurangi makan hingga menyebabkan kelaparan, maka akan berpotensi menghilangkan kepadatan tulang. 

Kepadatan tulang yang rendah biasanya ditandai dengan nyeri punggung, postur bungkuk, hingga tulang mudah patah. Masalah ini menyebabkan osteoporosis, karena kurangnya asupan vitamin D, zinc dan mineral lainnya.  

5. Depresi

Dampak lainnya dari menahan lapar adalah depresi. Kurang gizi, dapat menyebabkan penurunan berat badan berlebihan dan mengubah susunan kimia otak sehingga mengakibatkan gejala depresi hingga kecemasan. 

Pembatasan makan yang signifikan dapat berdampak pada fisiologis seperti distribusi lemak, suhu tubuh, penurunan risiko penyakit kardiovaskular, dan peningkatan suasana hati serta fungsi kognitif.

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani