Menu

Beauty Harus Tahu! Ini Penyebab Wanita Mengalami Gangguan Kesuburan

11 Februari 2021 11:30 WIB

Ilustrasi wanita yang baru melakukan test pack kehamilan (Shutterstock/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Cukup banyak pasangan yang ingin segera memiliki momongan setelah menikah. Namun sayang, tak sedikit juga dari mereka yang harus bersabar dalam menanti kehadiran sang buah hati hingga perlu melakukan berbagai program kehamilan. 

Lamanya memiliki momongan bisa disebabkan oleh salah satu pasangan atau keduanya mengalami infertilitas atau adanya gangguan pada kesuburan. Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan wanita mengalami gangguan kesuburan, simak informasinya dengan baik ya beauty

Gangguan ovulasi 

Gangguan ovulasi merupakan kondisi yang banyak dialami oleh wanita dan menjadi salah satu penyebab umum sulit hamil. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh berbagai faktor, di antaranya gangguan tiroid, mengalami PCOS, serta kegagalan ovarium prematur. 

Kerusakan tabung saluran indung telur 

Ketika tabung saluran indung telur tersumbat atau mengalami kerusakan maka hal itu akan menyulitkan sperma untuk membuahi sel telur. Kerusakan tersebut dapat terjadi karena penyakit radang panggul, tuberkulosis pada panggul, ataupun karena operasi besar di area panggul. 

Submucosal fibroid

Submucosal fibroid merupakan tumor jinak yang tumbuh di dalam atau di sekitar rahim. Kondisi tersebut dapat mengurangi tingkat kesuburan pada wanita, hal itu disebabkan oleh fibroid yang mencegah embrio tertanam di dalam rahim. 

Itu dia 3 hal yang menyebabkan wanita mengalami gangguan kesuburan. Untuk mengetahuinya secara spesifik, pastikan kamu melakukan konsultasi dan pemeriksaan dengan dokter ya!