Menu

Resep Bakpao Kukus Takaran Sendok, Bahannya Sedikit, Dijamin Gak Bantet Moms!

05 September 2023 16:55 WIB

Bakpao. (Pinterest/Sevilsone)

HerStory, Jakarta —

Moms bakpao kerap jadi camilan favorit keluarga karena teksturnya yang lembut dan isiannya yang lumer, apalagi kalau dimakan ketika hangat-hangat.

Jika Moms malas keluar untuk beli, bisa loh buat sendiri di rumah, apalagi kali ini Herstory sudah rangkumkan dengan takaran sendok sehingga memudahkan Moms untuk mengikutinya.

Untuk Moms yang tertarik bikin bakpau kukus takaran sendok anti bantet, coba simak resep di bawah ini,

Bahan-bahan:

  • 10 sdm tepung terigu
  • 1 sdt fermipan
  • 1 1/2 sdm gulpas
  • 150 ml air
  • 1 sdm margarin
  • meses untuk isian

Cara Membuat:

  1. Campurkan semua bahan aduk sampai kalis.
  2. Bagi menjadi empat bagian, bulatkan lalu pipihkan dan beri isian meses sebanyak satu sendok teh saja.
  3. alasi dengan kertas roti bisa juga pakai kertas minyak.
  4. Diamkan selama 15 menit sampai mengembang dengan cara ditutup dengan kain bersih basah yang sudah diperas.
  5. Panaskan kukusan lalu masukkan bakpao ke dalam kukusan, kukus selama 10 menit dengan api sedang
  6. Jangan lupa tutup dengan kain biar airnya tak menetes ke bakpao

Mudah kan Moms membuatnya?

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan