Pasangan suami istri harmonis (Freepik/Edited by HerStory)
Salah satu cara menjaga hubungan semakin harmonis dalam rumah tangga adalah dengan memahami waktu terbaik untuk hubungan intim demi memiliki bonding yang lebih dekat lagi dengan pasangan.
Sayangnya, masih banyak lho pasangan yang kurang paham soal waktu-waktu terbaik bercinta Moms! Kamu sendiri, biasanya lebih suka pagi hari atau malam?
Kini, seksolog dr. Haekal Anshari membeberkan waktu terbaik untuk berhubungan seks bagi pasutri, ternyata bukan di malam hari.
Menurutnya, mayoritas suami istri melakukan hubungan intim di malam hari. Waktu tersebut dianggap saat yang tepat karena terbebas dari gangguan dan akan merasa lebih tenang.
Padahal selain di malam hari ada waktu terbaik berhubungan seks yang dianggap maksimal, bahkan bisa mempererat keharmonisan suami istri loh.
"Selain itu puncak dorongan seksual laki-laki dan perempuan bisa berada di waktu yang berbeda dalam satu hari dan hanya ada satu waktu terbatas di mana keduanya sama-sama mood," jelas dr. Haekal, dikutip dari Suara.com, Kamis (21/9/2023).
Berikut ini rincian manfaat berhubungan seks pagi vs sore hari agar suami istri lebih harmonis:
Tingkat hormon testosteron pria yang tinggi di pagi hari, ditambah dengan tingkat energi yang tinggi setelah tidur, dan membuat gairah seksual pria lebih optimal. Hasilnya suami istri, membuatnya lebih tahan lama dalam berhubungan seksual, karena ereksi penis yang keras optimal.
"Demikian pula dengan hormon testosteron perempuan, yang juga meningkat di pagi hari dan apabila perempuan sedang berada di masa subur maka gairah seksual pun juga akan tinggi," kata dr. Haekal.
Hal ini juga sesuai penelitian terbaru yang dipublikasikan dalam British Medical Journal mengungkapkan, bahwa sinar matahari pagi juga membantu memperbaiki mood.
Sayangnya, karena keterbatasan waktu dan persiapan aktivitas di pagi hari, banyak pasangan yang melewatkan waktu 'emas' ini.
Meskipun hormon testosteron pria mencapai puncak tertinggi di pagi hari, namun hormon estrogen pria mencapai titik puncaknya di sore hari. Sehingga di waktu ini pria akan lebih selaras secara emosional dengan wanita.
Sedangkan hormon kortisol wanita mencapai titik puncaknya di sore hari, sehingga hal ini membuat wanita lebih berenergi dan waspada.
"Kombinasi kedua hal ini akan membuat laki-laki lebih terasa 'kehadirannya' karena membuat laki-laki dapat lebih fokus untuk memuaskan pasangannya secara emosional," tutup dr. Haekal.