Menu

Pasutri Baru Wajib Catat! Ini 6 Tips Oral Seks Agar Tak Kena Penyakit Kelamin, Bercinta Makin Aman Tanpa Khawatir!

07 November 2023 15:15 WIB

Illustrasi Seks Oral (Freepik/dktIndonesia)

HerStory, Jakarta —

Seks oral adalah hal yang sering dilakukan ketika suami dan istri sedang hubungan intim. Hal ini termasuk ke dalam bagian foreplay yang dilakukan pasangan untuk meningkatkan gairah seksual sebelum penetrasi. Apakah Moms dan Dads juga sering melakukannya?

Meski terasa nikmat, seks oral sendiri memiliki risiko dampak negatif bagi kesehatan. Jika tak dilakukan secara aman, pasangan bisa tertular infeksi menular seksual alias penyakit kelamin. Oleh sebab itu, untuk melakukan restoran makanan harus benar-benar memperhatikan keamanan demi kesehatannya.

Untuk menjaga keamanan saat seseorang ini, pasangan dapat melakukan beberapa trik atau cara agar foreplay ini tetap aman dilakukan. Berikut terdapat berbagai cara yang dapat dilakukan untuk melakukan seks oral dengan aman dikutip Women’s Health.

1. Lakukan skrining

Cara aman yang bisa dilakukan sebelum mencoba seks oral itu yaitu dengan melakukan skrining kesehatan. Dengan skrining kesehatan, pasangan dapat mengetahui kondisi kesehatannya dengan jelas. Hari ini akan membantu mengetahui apakah seks oral aman untuk dilakukan saat berhubungan intim. Skrining juga akan membantu kondisi kesehatan organ intim secara keseluruhan.

2. Komunikasi dengan pasangan

Selain melakukan skrining kesehatan, penting juga untuk pasangan saling terbuka satu sama lain. Cobalah untuk saling terbuka terkait masalah kesehatan, khususnya organ intim. Hal ini akan membantu pasangan untuk melihat dan mencegah adanya penularan IMS. Jika ada masalah IMS, bisa saling cari tahu untuk mencegahnya. Dengan begitu, pasangan bisa sama-sama terhindar dari IMS saat melakukan seks oral.

3. Gunakan kondom

Cara lain yang bisa dilakukan untuk membuat seseorang menjadi aman yaitu dengan menggunakan kondom. Penggunaan kondom ini akan mencegah penularan IMS saat melakukan seks oral. Saat ini juga banyak kondom yang dibuat untuk seks oral. Meskipun rasanya tak sama, penggunaan kondom ini akan sangat membantu menjaga kesehatan serta mencegah penularan IMS bagi pasangan.

4. Menggunakan dental dam

Penggunaan dental dam juga bisa menjadi cara untuk melakukan seks oral dengan sehat. Dental dam akan membantu menjaga sekresi mulut tak menyentuh alat kelamin secara langsung. Hal ini akan menjaga kebersihan dan kesehatan mulut. Pasangan juga tak akan tertular dari IMS.

5. Penggunaan kondom internal

Bukan hanya bagi pria, wanita juga disarankan menggunakan kondom saat pasangan seksnoral. Kondom internal sendiri berbentuk tabung yang ditempatkan mengelilingi Miss V. Hal ini akan membantu menjaga kesehatan Miss V. Meski demikian, penggunaan kondom internal tak disarankan untuk penetrasi.

6. Jaga kesehatan mulut dan gigi

Cara aman lain lakukan seks oral yakni dengan menjaga kebersihan mulut dan gigi. Hal ini karena mulut dan gigi berpengaruh langsung saat melakukan seks oral. Jika mulut atau gigi alami luka, ini akan berisiko menyebabkan berbagai penyakit. Untuk itu, pasangan harus bisa menjaga kesehatan gigi dan mulut saat lakukan seks oral.

Artikel Pilihan