Ilustrasi darah menstruasi sedikit (Pexel/Cottonbro)
Beauty, apakah kamu sering mengalami menstruasi yang tak lancar? Usut punya usut menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, ternyata menstruasi yang gak lancar itu bisa disebabkan oleh hormon reproduksi yang terganggu.
Nah, menurut dr. Nadia, salah satu hal yang bisa mengatasi menstruasi yang tak lancar adalah mengembalikan keseimbangan hormon dengan cara konsumsi variasi bahan pangan tinggi antioksidan.
Salah satunya adalah teh hijau karena mengandung antioksidan polifenol. Selain itu, ada juga bahan pangan lain, mulai dari buah-buahan, sayuran mayur, biji-bijian utuh, dan lainnya.
". Hanya saja, perlu dipahami, bahwa tidak semua orang cocok mengkonsumsi teh hijau, terlebih dalam jangka panjang. Sebab, berlebihan mengkonsumsi teh hijau bisa juga memicu efek samping, misalnya gangguan tidur, jantung berdebar, peningkatan asam lambung, mual, diare, dan sebagainya. Jadi, baiknya konsumsilah sewajarnya diimbangi juga dengan variasi bahan pangan lain seperti yang telah kami sebutkan di atas ya," saran dr. Nadia.
Di sisi lain, dr. Nadia pun menjelaskan jika bukan cuma ketidakseimbangan hormon yang membuat menstruasi tak lancar, ada beberapa faktor lain, mulai dari gaya hidup hingga penyakit.
"Ada beragam faktor lain yang juga bisa membuat menstruasi menjadi tidak lancar, contohnya stres, pola hidup tidak sehat, kegemukan, diet ekstrim, pengaruh obat, bahkan penyakit tertentu, misalnya kista ovarium, gangguan kelenjar tiroid, adenoma hipofisis, dan sebagainya.
Di sisi lain, Beauty juga bisa melakukan beberapa saran berikut untuk melancarkan menstruasi
Jauhi rokok, alkohol, dan gak sembarangan minum obat tanpa anjuran dokter.