Menu

Nagita Slavina Geluti Bisnis Fashion, Rayakan Genap Satu Tahun NASL Buka Pop Up Store Pertama di Pondok Indah Mall 3, Cek Koleksinya Yuk!

08 Desember 2023 20:35 WIB

NASL by Nagita Slavina (Press Release)

HerStory, Jakarta —

Tepat satu tahun talu, 8 Desember 2022, NASL by Nagita Slavina hadir untuk ikut meramaikan industri fashion Indonesia. Kini, 8 Desember 2023, NASL by Nagita Slavina melakukan grand launching pop up store pertamanya di PIM 3 lantai 3, Jakarta Selatan. Nagita berharap, kehadiran pop up store ini akan membuat pelanggan dan pembeli merasa lebih nyaman dan puas ketika berbelanja. 

“Saya menumpahkan semua ide dan apa saja yang menjadi kesukaan saya di toko ini, seperti sentuhan warna-warna bright dan bold kesukaanku. Selain itu, saya juga ingin pembeli bisa melihat langsung produk koleksi NASL, bisa langsung bisa mencobanya juga di sini. Pembeli juga bisa bertanya dan dibantu untuk mix and match ke para sales person di NASL,” jelas Founder of NASL, Nagita Slavina.

Selaras dengan tujuan NASL, yaitu untuk bisa selalu mendukung wanita Indonesia dalam segala hal, NASL ingin agar wanita Indonesia bisa tampil percaya diri, stylish, dan dapat menemukan gaya berpakaian yang sesuai dengan karakternya di NASL.

Konsep pop up store ini dirancang oleh Nagita dan tim semenjak awal NASL didirikan karena melihat antusiasme dari para pembeli sejak pertama kali NASL hadir. Pop up store ini diharapkan dapat memuaskan pembeli dan para pelanggan NASL untuk berbelanja, juga mencoba langsung koleksi yang disukai di toko yang berkonsep colorful dan modern, sesuai identitas dari NASL.

“Saya memilih pop up store pertama NASL ini lokasinya di Pondok Indah Mall 3 karena melihat pusat perbelanjaan ini memiliki lokasi yang strategis dan nyaman, dan sangat tepat untuk target pasar NASL. Pembeli dan pelanggan yang ingin mencoba beragam produk NASL bisa langsung datang ke toko dan merasakan experience yang berbeda di pop up store ini. Tak hanya itu, kami juga berharap agar pop up store NASL dapat menjadi destinasi favorit untuk berbelanja kebutuhan fashion teman-teman semua, dan kami bisa melebarkan sayap serta membuka toko di kota-kota lainnya,” tutup Nagita.