Menu

Alamak! Ternyata Bawa Petaka, Ini 3 Risiko Medis Akibat Penggunaan Pengharum Ruangan yang Berlebihan, Nomor 1 Bahaya Banget!

06 Februari 2024 22:55 WIB

Ilustrasi pengharum ruangan di rumah.(SHUTTERSTOCK/FABRIKASIMF)

HerStory, Jakarta —

Banyak orang menggunakan pengharum ruangan untuk menciptakan suasana segar dan nyaman. Gak cuma di kamar mandi, pengharum ruangan biasanya juga terdapat di ruang tamu atau tempat yang lembab untuk memberikan kesegaran.

Pengharum ruangan sendiri memiliki beberapa jenis, mulai dari yang digantung dan dibiarkan tertiup angin secara sederhana, disemprot dari botol maupun yang menggunakan alat elektrik yang mampu menyemprot secara otomatis dalam waktu tertentu. Kamu pakai yang mana nih Moms?

Meskipun dianggap sebagai salah satu alat yang mampu meningkatkan mood dan suasana dalam ruangan. Namun, penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan taklah dianjurkan. Melansir dari laman halodoc.com melalui sindikasi konten suara.com, beberapa senyawa dalam pengharum ruangan buatan dapat berisiko menimbulkan alergi pada seseorang. Beberapa senyawa tersebut seperti senyawa ftalat yang mampu menyebabkan alergi pada tubuh. Berikut ini 3 risiko penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan bagi tubuh.

1. Berisiko Menimbulkan Asma

Penyakit asma merupakan salah satu risiko yang paling dimungkinkan disebabkan oleh penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan. Melansir dari artikel berjudul “Toxic Chemicals in Air Fresheners”, kandungan senyawa kimia seperti ftalat yang terdapat dalam beberapa merk pengharum ruangan dapat berisiko menimbulkan sesak nafas pada orang-orang penderita asma.

Senyawa ftalat dapat memicu sistem endokrin pada tubuh yang dapat menyebabkan paru-paru mengalami sesak napas karena asma. Oleh karena itu, penggunaan pengharum ruangan yang memiliki senyawa ftalat sebaiknya dikurangi atau dihindari.

2. Mampu Menyebabkan Batuk dan Bersin

Seperti halnya menyebabkan asma, beberapa risiko gangguan saluran pernapasan lainnya yang dapat disebabkan oleh penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan adalah batuk dan bersin. Melansir dari artikel berjudul “Air fresheners: Are they safe?”, kandungan kimia dalam pengharum ruangan buatan dapat berisiko menyebabkan batuk dan bersin pada saluran pernapasan. Kandungan senyawa non-alami tersebut umumnya berisiko akan menyebabkan pengiritasian secara rendah apabila terhirup dalam jangka waktu tertentu.

3. Menyebabkan Alergi Kulit dan Mata

Dalam beberapa kasus, pengharum ruangan buatan juga berisiko menyebabkan gatal-gatal pada kulit karena iritasi yang disebabkan oleh alergi. Umumnya hal ini terjadi dikarenakan seseorang tersebut diketahui memiliki alergi terhadap zat-zat kimiawi tertentu sehingga menyebabkan ruam dan iritasi pada bagian kulit tubuhnya. Ada pula penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan dapat menyebabkan iritasi pada bagian mata sehingga menyebabkan rasa gatal.

Nah, itulah beberapa risiko dari penggunaan pengharum ruangan secara berlebihan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua ya Moms!