Menu

Dijamin Murah Meriah, Ini Lho 6 Sabun Mandi yang Bisa Bikin Kulit Jadi Cerah dan Glowing, Cusss Langsung Checkout Sekarang!

20 Februari 2024 12:58 WIB

Ilustrasi mandi air susu (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, untuk menjadikan kulit kamu putih, bukan cuma suntik pemutih, lho. Kamu bisa memanfaatkan sabun mandi dengan kandungan yang baik untuk kulit dan yang bisa memutihkan sesuai dengan warna asli kulit.

Ini adalah rekomendasi sabun mandi ajaib. Produknya bisa membuat kulit jadi bening dan glowing. Kira-kira apa saja?

1. Biore Body Foam White Scrub

Sabun pemutih badan dari Biore ini banyak disukai karena wanginya awet banget. Diformulasikan dengan brightening natural scrub, formulanya juga efektif dalam mengeksfoliasi kulit. Selain itu, Biore Body Foam White Scrub punya kandungan vitamin E dan green tea yang siap membantu menutrisi kulit supaya tetap lembap dan sehat. Harga mulai: Rp 19.000 (250 ml).

2. Lux White Impress Whitening Body Wash

Produknya diperkaya dengan ekstrak buah mulberry, madu, dan microcrystal. Kandungan antioksidan, bubuk mineral, dan exfoliant di dalamnya diklaim ampuh dalam mengangkat sel-sel kulit mati sekaligus melindungi kulit tubuh dari ancaman polusi. Harga mulai: Rp 10.500 (100 ml).

3. Vienna Brightening Body Wash

Selain masker, Vienna juga punya sabun mandi untuk memutihkan kulit. Diberi nama Vienna Brightening Body Wash, ada tiga varian yang bisa kamu coba. Yaitu Goat's Milk, Cow's Milk, dan Bengkoang & Milk. Harga mulai: Rp 29.500

4. Leivy Double Moisturising Shower Cream

Leivy Double Moisturising Shower Cream terbuat dari gabungan susu kambing dengan protein yang mengandung vitamin A, B, dan E.

Fungsinya pun jadi sangat banyak, mulai dari melembapkan dalam waktu yang lama, menghaluskan, mencegah kekusaman, hingga membuat kulit jadi tampak lebih cerah setelah dua minggu pemakaian. Harga mulai: Rp 60.000.

5. Shinzui Skin Lightening Body Cleanser

Shinzui punya jajaran produk yang mempunyai wangi khas bunga Jepang. Sabun mandinya pun dirilis dalam lima varian yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera. Mulai dari Myori, Kensho, Sakura, Matsu, dan Kirei. Semua varian Shinzui Skin Lightening Body Cleanser diperkaya dengan herba matsu oil, natural whitening extract, dan ekstrak bunga sakura untuk membersihkan sekaligus meregenerasi kulit supaya tetap sehat. Harga mulai: Rp 31.000 (500 ml)

6. Scarlett Whitening Shower Scrub

Brand milik aktris cantik Felicya Angelista ini juga punya Scarlett Whitening Shower Scrub yang dikenal ampuh membersihkan dan mencerahkan badan. Dari tiga varian yang disediakan, semuanya dilengkapi dengan butiran scrub lembut dan aroma yang menyegarkan.

Kamu juga nggak perlu khawatir dengan risiko kulit kering, karena formula produk ini bersifat melembapkan. Harga mulai: Rp 75.000.

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.