Menu

6 Langkah Skincarean yang Bikin Pori-pori jadi Kecil, Cocok Nih untuk Kamu yang Wajahnya Berminyak dan Kombinasi

27 April 2024 19:20 WIB

Ilustrasi wanita yang kurang percaya diri dengan pori-pori besar pada wajahnya. (Freepik/mikstruraproduction)

HerStory, Jakarta —

Beauty, tahukah kamu jika pemilik jenis  kulit berminyak dan kombinasi itu sering memiliki pori-pori yang besar. Usut punya usut, itu karena adanya kelebihan minyak dan kotoran sehingga bisa menyumbat pori dan membuat pori tampak membesar.

Nah, jika kamu memiliki masalah pori-pori besar, yuk simak beberapa tips untuk membuat pori-pori jadi kecil.

1. Membersihkan wajah

Beauty, coba gunakan pembersih dengan bahan lembut dua kali sehari dan setelah olahraga. Meski begitu kamu gak boleh sering membersihkan wajah karena bisa bikin kulit jadi kering dan picu kelenjar minyak.

2. Pakai toner

Rupanya pemakaian toner bisa bersihkan kulit dan hilangkan sisa kotoran dengan lebih sempurna.

3. Gunakan sunscreen

Beauty hati-hati terhadap sinar matahari, itu karena bisa bikin kulit jadi iritasi dan menebal, lho. Nantinya sel kulit mati yang menumpuk bisa bikin pori jadi lebih besar. Kamu harus menggunakan tabir surya dengan SPF 30 jika ingin aktivitas di luar rumah.

4. Gunakan kolagen

Seiring bertambahnya usia, kulit pun keelastisannya akan berkurang. Nah, kamu perlu gunakan kolagen untuk meremajakan dan kencangkan kulit. Gunakan vitamin C yang bisa tingkatkan produksi kolagen dan elastin.

5. Bersihkan makeup berminyak

Makanan yang mengandung minyak tak sehat dan lemak bikin kulit iritasi serta picu penyumbatan pori. Maka dari itu kurangi makanan berminyak dan perbanyak konsumsi sayur serta buah.

6. Bersihkan makeup sebelum tidur

Jangan sekali-kali kamu tidur saat wajah full make up karena bisa sumbat pori-pori. Dengan membersihkan wajah, pori-pori kamu bisa istirahat dan bernapas sehingga bisa keluarkan kotoran secara alami.