Menu

Makan Siang Makin Nikmat dengan Soto Ayam Bening, Tambah Sambal Segar Banget, Intip Resepnya Yuk Moms...

19 Juli 2024 05:30 WIB

Soto ayam koya (Instagram/@tsaniwismono)

HerStory, Jakarta —

Santapan siang yang hangat dan lezat memang selalu jadi pilihan tepat untuk mengisi perut setelah setengah jalan beraktivitas, baik bekerja maupun belajar. 

Salah satu menu yang sangat enak di santap saat makan siang adalah soto ayam bening yang segar. Bayangkan potongan ayam lembut, kuah bening yang gurih, dan rempah-rempah yang meresap sempurna—pasti membuat lidah bergoyang, Moms!

Kenapa Soto Ayam Bening Menjadi Favorit?

Soto ayam bening memang punya daya tariknya sendiri. Kuahnya yang bening tapi kaya akan rasa, apalagi dicampur dengan potongan daging ayam yang lembut serta tambahan bahan seperti kentang, toge, dan bawang goreng, pasti membuat siapa saja ketagihan. Selain itu, citarasa rempah yang khas juga memberikan kesan hangat dan membuat perut terasa lebih kenyang.

Cusss langsung saja simak resepnya berikut ini Moms.

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam, potong menjadi bagian kecil
  • 2 liter air
  • 3 batang serai, memarkan
  • 5 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 5 butir bawang merah, haluskan
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • Bawang goreng secukupnya
  • 200 gram toge, seduh dengan air panas, tiriskan
  • Kentang goreng secukupnya (opsional)

Cara membuat:

  1. Rebus ayam dengan air hingga mendidih dan ayam matang.
  2. Tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, bawang merah, dan bawang putih.
  3. Masak hingga bumbu meresap dan kuah mendidih.
  4. Bumbui dengan garam dan merica secukupnya.
  5. Sajikan dengan toge, kentang goreng, daun bawang, dan bawang goreng.
  6. Tambahkan sambal segar sesuai selera.
  7. Tips: Untuk mendapatkan kuah yang bening, jangan lupa untuk merebus ayam dalam air yang dingin dan buang kotoran yang muncul saat proses perebusan pertama.

Gimana, Beauty tertarik untuk membuatnya?

Artikel Pilihan