Isyana Sarasvati di TEDxSampoernaUniversity 2025 (istimewa)
Beauty pastinya sudah kenal dengan Isyana Sarasvati, dong? Musisi satu ini adalah kebanggaan anak muda karena karyanya yang luar biasa.
Kali ini, dalam gelaran tahun kelima TEDxSampoernaUniversity yang dipersembahkan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sampoerna University, Isyana Sarasvati termasuk menjadi salah satu dari tujuh pembicara profesional yang membawakan beragam subtema dari berbagai aspek. Dalam acara yang digelar di Teater Salihara, Jakarta ini, Isyana membawakan sesi bertajuk “Melodies of Change: Music as a Medium for Shaping the Future”.
"Sebagai musisi, saya merasa memiliki tanggung jawab moral untuk menciptakan karya yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan nilai positif. Musik seharusnya menjadi ruang bagi kita untuk tumbuh, memahami dunia, dan menemukan makna dalam perjalanan hidup. Saya bermimpi agar musik menjadi lebih dari sekadar hiburan, tapi juga harus mampu menyampaikan pesan-pesan penting tentang sejarah, budaya, hingga isu sosial. Banyak lagu yang telah membuka mata generasi muda terhadap permasalahan yang sebelumnya mungkin belum mereka sadari. Inilah bukti nyata bagaimana musik dapat memberikan pengaruh besar bagi dunia," ungkap Isyana.
Pandangan ini selaras dengan visi Sampoerna University yang tak hanya menitikberatkan pada prestasi akademik, tetapi juga mendorong pengembangan kreativitas dan kepedulian sosial mahasiswa.
Sebagai institusi pendidikan yang berkomitmen membentuk pemimpin masa depan, Sampoerna University percaya bahwa seni, termasuk musik, memiliki peran strategis dalam menumbuhkan karakter, empati, dan daya inovasi.
Oleh karena itu, kampus terus mendorong minat anak didik melalui berbagai program, mulai dari unit kegiatan mahasiswa hingga platform berbasis kolaborasi lintas disiplin.
Musik sebagai medium ekspresi universal memiliki kekuatan untuk menyatukan keberagaman dan menggerakkan perubahan positif di masyarakat.
Melalui TEDxSampoernaUniversity 2025, diharapkan semakin banyak generasi muda yang terinspirasi untuk menggunakan kreativitas mereka sebagai alat perubahan, baik dalam skala kecil maupun besar.
"Musik adalah simbol kolaborasi dan persatuan yang membuktikan bahwa perbedaan dapat disatukan melalui harmoni. Dalam bermusik, kolaborasi menunjukkan bahwa keberagaman bukanlah hambatan, melainkan kekuatan untuk menciptakan sesuatu yang lebih besar. Musik juga berperan penting dalam membangun karakter dan nilai-nilai kehidupan. Lirik dalam lagu bisa menjadi sumber inspirasi yang mendorong generasi muda untuk tetap optimis dan gigih dalam mengejar impian mereka," tutup Isyana.