Menu

Bisa Bikin Penampilan Kamu jadi Lebih Tua, Intip Yuk Cara Menangani Lemak di Kelopak Mata

26 Maret 2025 16:36 WIB

Ilustrasi riasan mata (Freepik/Racool_studio)

HerStory, Jakarta —

Moms, pernahkah kamu melihat plak kekuningan yang muncul di sekitar kelopak mata? Menurut dr. Riza Marlina di laman Alodokter, kondisi ini dikenal sebagai xanthelasma, yaitu gumpalan lemak yang terbentuk di kelopak mata atas. 

"Lemak di kelopak mata atas disebut dengan xanthelasma ialah plak kekuningan akibat gumpalan lemak yang muncul di kelopak mata," tutur dr. Riza.

Xanthelasma umumnya tidak berbahaya, tetapi sering kali membuat penampilan terlihat lebih tua dan kurang menarik. Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Yuk, simak penjelasannya!

Apa Itu Xanthelasma?

Xanthelasma merupakan plak kekuningan akibat penumpukan lemak yang muncul di kelopak mata. Kondisi ini bisa terjadi pada siapa saja, meskipun lebih sering ditemukan pada orang dengan kadar kolesterol tinggi. Namun, ada juga individu dengan kolesterol normal yang tetap mengalami xanthelasma.

"Pada sebagian kasus kondisi ini terjadi pada orang yang menderita kolesterol tinggi namun ada juga orang yang kadar kolesterolnya normal tetap terkena xanthelasma. Kondisi ini umumnya tidak berbahaya oleh karena itu tidak diperlukan obatai jika tidak menganggu," tutur sang dokter.

Meskipun tidak menimbulkan risiko kesehatan yang serius, xanthelasma bisa mengganggu estetika wajah dan kepercayaan diri. Jika kamu merasa terganggu dengan keberadaannya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.

Cara Mengatasi Lemak di Kelopak Mata

Jika xanthelasma mulai mengganggu penampilan atau berisiko menimbulkan komplikasi, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

"Namun jika menganggu dan berisiko menyebabkan komplikasi atau mengganggu penampilan anda bisa temui dokter kulit untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut seperti krioterapi, operasi melakukan tidakan chemical peeling dan lainnya," jelasnya lagi. 

Berikut beberapa metode yang bisa dilakukan:

  • Krioterapi

Metode ini menggunakan suhu dingin ekstrem untuk membekukan dan menghancurkan plak lemak.

  • Operasi

Pengangkatan xanthelasma secara langsung melalui prosedur bedah bisa menjadi pilihan jika plak cukup besar.

  • Chemical Peeling

Prosedur ini menggunakan bahan kimia tertentu untuk menghilangkan lapisan kulit yang terkena xanthelasma.

  • Laser atau Elektrokauter

Teknik ini menggunakan energi laser atau listrik untuk menghancurkan plak lemak secara bertahap.

Cek Kadar Kolesterolmu!

Karena xanthelasma sering dikaitkan dengan kadar kolesterol tinggi, penting untuk memastikan apakah kondisi ini berkaitan dengan profil lipid tubuhmu. Jika ternyata kadar kolesterol tinggi, dokter biasanya akan meresepkan obat penurun kolesterol serta menyarankan perubahan pola makan.

"Namun harus cari tahu juga apakah ini berkaitan dengan kolesterol tinggi jika ia perlu diturunkan kolesterolnya dengan konsumsi obat dari dokter dan tidak mengonsumsi makanan berlemak jenuh," saran sang dokter.

Beberapa cara untuk mengontrol kadar kolesterol meliputi:

  • Menghindari makanan tinggi lemak jenuh, seperti makanan cepat saji dan gorengan.
  • Mengonsumsi makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan, dan ikan yang kaya asam lemak omega-3.
  • Rutin berolahraga untuk membantu mengontrol berat badan dan kesehatan jantung.

Xanthelasma mungkin bukan kondisi yang berbahaya, tetapi bisa memengaruhi penampilan dan rasa percaya diri. Jika kamu mengalami kondisi ini, ada berbagai metode perawatan yang dapat membantu mengatasinya. Jangan lupa untuk memeriksa kadar kolesterolmu dan menerapkan pola hidup sehat agar kondisi ini tidak kembali muncul. Jika ragu, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan saran terbaik!

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan