Menu

Persis Buatan Restoran, Begini Cara Buat Spaghetti Carbonara yang Creamy dan Gurih!

13 April 2020 16:40 WIB

Creamy bacon carbonara.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, bagaimana dengan masa physical distancingmu hari ini? Biar enggak bosen #dirumahaja coba buat spaghetti carbonara ala restoran-restoran yuk Beauty! Itung-itung buat ngobatin rasa kangen makan di restoran dan juga mengasa keahlian memasakmu. 

Penasaran gimana buatnya? Langsung aja, HerStory telah merangkumnya untuk kamu nih Beauty, simak terus ulasan berikut ini ya! 

Baca Juga: Usai Viral Dalgona Coffee, Yuk Buat Dalgona Candy Cuman Butuh 2 Bahan!

Bahan-bahan yang digunakan:

  • Spaghetti - 200 gram
  • Susu cair - 200 ml
  • Butter / margarin - 1 sdm
  • Bawang putih, cincang - 2 siung
  • Bawang bombay, cincang - 1/2 butir
  • Smoke beef, iris tipis - 2 lembar
  • Telur, kocok lepas - 1 butir
  • Keju cheddar, parut - 50 gram
  • Lada bubuk - 1/2 sdt
  • Oregano - 1/2 sdt
  • Garam - 1/2 sdt
  • Maizena, larutkan dengan sedikit air - 1/2 sdt

Baca Juga: Santap Makan Siang dengan Chicken Katsu ala Hokben Yuk! Bikinya Simple Banget Cuman 15 Menit!

Toping taburkan:

  • Keju cheddar, parut - secukupnya
  • Daun parsley - secukupnya

Cara membuat:

  1. Dalam panci, rebus spaghetti sampai aldente. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
  2. Tumis bawang putih dan bombay dengan margarin sampai harum.
  3. Masukkan smoke beef. Aduk rata.
  4. Tuang ? bagian susu cair. Aduk rata.
  5. Masukkan keju, lada, oregano, garam, dan garam. Aduk rata. Koreksi rasanya.
  6. Tuang larutan maizena. Aduk rata.
  7. Masukkan spaghetti. Aduk rata.
  8. Tuang kocokan telur dan sisa susu cair. Aduk dan masak sebentar dengan api kecil hingga kuah jadi creamy. Angkat.
  9. Siap disajikan dengan taburan keju parut dan parsley.

Baca Juga: Yuk Buat Pie Teflon yang Viral ala Anak Tiktok! Bikinnya Gampang Banget!

Nah Beauty, itu dia resep spaghetii persis buatan restoran. Gimana cukup mudah kan? Selamat mencoba ya!

Artikel Pilihan