HerStory, Jakarta —
Beauty, momen berbuka puasa menjadi hal yang sangat ditunggu-tunggu selama bulan Ramadhan. Untuk membuat buka puasamu menjadi lebih seger setelah seharian menahan dahaga, yuk coba buat Es Sarang burung. Campuran buah-buahan seger lalu disiram sirup dan serutan es batu, wuihh baru denger namanya aja pasti kamu udah ngiler kan Beauty?
Kali ini HerStory akan mengajak Beauty, untuk mengintip kreasi resep membuat Es Sarang Burung dilansir dari @moeslims_kitchen pada laman Instagram, Selasa (28/4/2020). Simak baik-baik ya Beauty!
Baca Juga: Seger! Yuk Bikin, Es Campur Tape untuk Buka Puasa Begini Resepnya
Baca Juga: Seger! Yuk Bikin, Es Cincau Milk Tea Persiapan Menuju Buka Puasa, Bikinnya Praktis!
Bahan-bahan membuat es sarang burung:
- 1 bungkus agar bubuk warna merah
- 1 liter air putih
- 4 sendok makan gula pasir
- 1/2 buah melon yang dibentuk dengan baller sehingga berbentuk bulat kecil
- 2 buah kiwi
- 200 gram nata de coco
- 1 sendok makan biji selasih yang sudah direndam air hangat
- 1/2 botol sirup merah
- Es batu secukupnya
Cara membuat es sarang burung:
- Pertama-tama, campur seluruh bahan seperti agar bubuk warna merah, gula pasir dan juga air ke dalam panci, kemudian rebus hingga mendidih.
- Setelah mendidih, angkat tuang bahan es sarang burung tadi ke dalam loyang persegi, kemudian diamkan hingga mengeras.
- Kemudian sesudah dirasa mengeras, travelers bisa parut agar-agar dengan bentuk memanjang, lalu sisihkan.
- Sementara itu, campur buah melon, nata de coco, sirup, agar-agar, biji selasih, es batu ke dalam sebuah mangkuk atau wadah besar kemudian aduk merata.
- Pindahkan es sarang burung ke dalam gelas-gelas kecil lalu sajikan.
Nah Beauty, itu dia resep dan cara membuat es sarang burung yang cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa, selamat mencoba!