Menu

Moms Harus Tahu! Tips Tata Rumah Agar Enak Dilihat

26 November 2021 17:55 WIB

Design interior rumah minimalis (Dekoruma/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Rumah bersih, rapi, dan minimalis tentu saja enak dilihat kan, Moms? Yang penting di rumah gak banyak barang dan harus di tata dengan rapi tentunya, agar gak membatasi ruang gerak keluarga dan jadi semakin nyaman.

Nah, dari pada menumpuk barang-barang di satu ruangan seperti gudang dan pada akhirnya susah untuk mencari barang yang ingin dipakai, ada baiknya untuk memilah barang-barangnya nih Moms.

Dilansir dari PopSugar, berikut rangkuman HerStory tentang tips menata rumah agar lebih enak dilihat, yuk gulir kebawah!

1. Keluarkan barang-barang

Untuk melihat serta menciptakan gambaran tentang penataan furniture, tentu saja kamu harus tau seberapa banyak barang yang kamu miliki kan, Moms?

Nah, dengan mengeluarkan seluruh barang-barang dianggap efektif untuk membantu proses pembersihan dan juga penataan ruangan. Selain itu, kamu juga bisa memilah barang yang masih dipakai dan juga enggak agar lemarimu jadi semakin tertata.

2. Barang harus mudah akses keluar masuknya

Barang yang kamu sering pakai harus berada di tempat yang mudah di jangkau ya, Moms. Hal ini akan mempermudah kamu untuk akses barang tersebut.

Jangan taruh peralatan yang sering kamu pakai di kabinet paling tinggi karena hal ini hanya akan menyusahkanmu untuk mengambil dan meletakkannya kembali.

3. Sediakan ruang untuk barang baru

Kalau kamu gemar belanja, ada baiknya menyisakan tempat untuk barang-barang barumu, ya. Kamu boleh memanfaatkan ruang sebaik mungkin, tapi jangan sampai lupa akan barang-barang lainnya yang tentu berdatangan setiap bulan. 

Kalau kamu enggak menyediakan ruang tambahan, tentu ini akan membuatmu susah dikemudian hari, Moms.

4. Ukur ruang penyimpanan sebelum membeli barang

Kalau kamu ingin beli furniture besar, ada baiknya di ukur dulu ya, Moms. Jangan sampai salah ukuran dan malah nantinya bisa meruka segi estetika ruanganmu dan terlihat tak nyaman.

Selain itu, ada baiknya untuk tak banyak memakai furniture besar sehingga menyisakan ruang kosong di rumah. Hal ini bisa membantu memanjakan matamu juga lho, Moms.

5. Sediakan kotak kecil untuk penyimpanan

Alat tulis kantor milik suami dan peralatan sekolah milik anak adalah contoh salah satu barang yang paling sering berserakan di rumah. Untuk menangani hal ini, Moms bisa sediakan kotak penyimpanan kecil untuk mengorganisir benda-benda kecil tersebut.

Selain bikin meja dan rumah terlihat rapi, kotak kecil ini juga berguna untuk menjaga barang agar tak cepat rusak.

Nah, Moms. Itu dia tips beres-beres rumah yang efisien dan juga mudah agar rumah terlihat lebih rapi. Selamat mencoba!

Artikel Pilihan