Menu

Wah! 5 Makanan Ini Awet Tak Pernah Kedaluwarsa, Dapat Digunakan Bertahun-tahun

24 Februari 2022 11:00 WIB

Madu. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Medan —

Setiap makanan biasanya memiliki usia atau masa kedaluwarsa yang menjadi panduan untuk mengonsumsinya di waktu yang tepat. Namun, ternyata ada lho makanan yang gak memiliki masa berlaku tersebut.

Makanan berikut dapat dikonsumsi dalam waktu yang lama dengan kondisi yang masih baik. Nmaun, harus diperhatikan cara dan tempat penyimpanannya untuk mempertahankan kualitasnya, yah.

Nah, kira-kira makanan apa saja yang awet bertahun-tahun ini? Yuk, cari tahu selengkapnya dalam artikel yang sudah Herstory rangkum dari berbagai sumber berikut ini, Moms.

Madu

Madu masuk sebagai salah satu jenis makanan yang tak pernah kedaluwarsa. Bahkan, meski sudah disimpan dalam waktu lama, kualitas dan kandungan nutrisi madu masih bagus, lho.

Penyimpanan madu juga mudah, kok. Moms cukup memasukkannya ke dalam wadah yang tertutup rapat.

Dengan begitu madu alami yang memiliki rasa manis dapat dinikmati kapanpun tanpa khawatir soal masa berlaku atau tanggal kedaluwarsanya, yah.

Garam

Selanjutnya ada garam yang juga awet digunakan bertahun-tahun. Namun perlu diketahui bahwa garam yang termasuk adalah yang alami atau tanpa tambahan yodium maupun bahan kimia lainnya, yah.

Tambahan bahan kimia ke dalam garam dapat merubah sifat awet garam yang gak pernah kedaluwarsa. Jika hal ini terjadi, maka masa simpan garam menjadi 5 hingga 6 tahun saja.

Simpanlah garam di wadah kering dan tertutup rapat tanpa terkena matahari secara langsung, yah.

Gula

Gula merah dan putih ternyata juga masuk sebagai makanan yang awet. Pasalnya makanan ini dapat dikonsumsi dalam waktu lama sebab gak memiliki tenggat waktu kedaluwarsa.

Simpanlah gula dalam wadah kedap udara dan jauh dari cahaya dan suhu panas. Dengan begitu gak akan timbul bakteri yang dapat merusak dan membuatnya busuk.

Kecap

Kecap merupakan hasil fermentasi yang sudah diolah dan dapat disimpan dalam jangka waktu lama. Jika dibuat secara alami tanpa tambahan zat kimia dan pengawet, kecap dapat disimpan hingga puluhan tahun, lho.

Bahkan, kecap yang sudah dibuka tutupnya juga tetap awet. Namun, perhatikan tempat penyimpanannya yang mana harus dalam suhu ruang dan tempat yang bersih, yah.

Cuka

Jangan khawatir, Moms, ternyata cuka dapat dikonsumsi kapanpun. Sifat asam yang ada dalam bumbu masak ini menjadikannya makanan dan awet secara alami.

Cuka putih yang disimpan dengan benar gak akan mengalami perubahan apapun meski sudah lama. Namun cuka lainnya seperti cuka anggur dan cuka sari apel dapat mengalami perubahan warna. Meski begitu, cuka tersebut tetap dapat digunakan dengan aman, kok.

Artikel Pilihan