Menu

Konsumsi Jahe saat Menstruasi, Dijamin Dapat Redakan Kram Perut!

21 Agustus 2020 12:45 WIB

Seorang wanita sedang berbaring di tempat tidur karena mengalami sakit dibagian perut. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, apakah kamu mengalami kram perut selama masa menstruasi? Jika iya, kini kamu bisa bernapas lega. Pasalnya kram perut akibat menstruasi diketahui bisa diredakan dengan menggunakan jahe.

Pasti kamu sudah enggak asing lagi dengan jahe. Salah satu bahan makanan super ini kaya akan bahan kimia alami yang dapat meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh. Jahe sarat dengan nutrisi dan senyawa bioaktif yang memiliki manfaat kuat untuk tubuh dan otak juga.

Antioksidan dan nutrisi lain dalam jahe dapat membantu mencegah atau mengobati radang sendi, peradangan, dan berbagai jenis infeksi.

Bagi banyak wanita, jahe juga bisa sangat meredakan kram menstruasi. Melansir laman Medical Daily (21/8/2020) penelitian terbaru menguji jahe terhadap ibuprofen. Hasilnya menunjukkan bahwa ibuprofen dan jahe dapat memberikan pereda nyeri akibat kram selama tiga hari.

Para ilmuwan menyebut bahwa jahe merupakan pengobatan alami untuk menghilangkan rasa sakit akibat menstruasi. Jahe diklaim efektif dan terbukti secara ilmiah untuk mengurangi peradangan dan meredakan mual yang terjadi saat periode menstruasi. Jahe sangat efektif sehingga dijual dalam kapsul herbal sebagai pengganti ibuprofen atau obat bebas lainnya.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana

Artikel Pilihan