Menu

Kasus DBD Kembali Meningkat, Ini Deretan Makanan yang Wajib Dikonsumsi, Harus Ada di rumah, Catat Moms!

12 September 2022 15:35 WIB

Ilustrasi Pepaya (Freepik/jcomp)

HerStory, Jakarta —

Memasuki musim hujan, banyak penyakit yang mulai bermunculan, salah satunya yaitu Penyakit demam berdarah atau DBD. Ini karenas saat musim hujan, banyak genangan air di mana-mana.

Padahal, genangan air menjadi tempat berkembang biak nyamuk. DBD adalah penyakit yang ditularkan oleh nyamuk Aedes Aegypti. Kondisi ini bisa semakin memburuk jika tidak ditangani dengan tepat.

Agar tidak tertular penyakit ini, kamu harus memiliki daya imun tubuh yang kuat. Selain itu, ada pula beberapa uah yang bisa kamu konsumsi untuk mencegah DBD. Apa saja? Berikut ulasan selengkapnya.

1. Pepaya

Moms, daging buah pepaya dikenal kaya akan serat dan vitamin A. Nah, dua nutrisi tersebut dapat mengurangi risiko penyakit kronis lho Moms. Tak hanya buahnya, kamu juga bisa mengonsumsi daun pepaya untuk mencegahnya.

Ekstrak daun pepaya diketahui bisa meningkatkan jumlah trombosit Moms. Untuk mengonsusinya, kamu bisa merebusnya dengan air kemudian minum larutannya.

2. Delima

Buah satu ini mengandung nutrisi dan mineral yang dibutuhkan tubuh Moms. Selain itu, kandungan zat besi di dalam delima bisa bermanfaat untuk produksi darah. Hal inilah yang membuat buah delima membantu dalam mempertahankan jumlah trombosit darah agar tetap normal.

3. Jeruk

Berikutnya yaitu buah jeruk. Buah berwarna oranye ini kaya akan vitamin C. Vitamin ini membantu meningkatkan produksi sel darah putihh yang ebrperan dalam melawan penyakit.

Karenanya, buah jeruk masuk ke dalam daftar salah satu buah yang wajib ada di rumah.

4. Kelapa

Sudah bukan rahasia lagi jika kelapa memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satu yang memperburuk penyakit demam berdaah adalah dehidrasi. Nah, air kelapa mengandung elektrolit, yang mampu mengatasi masalah tersebut.

Itulah beberapa makanan yang wajib ada di rumah. Selalu jaga kesehatan ya Moms.