Menu

Resep Tenggiri Asam Manis, Menu Istimewa untuk Keluaraga

20 September 2022 08:00 WIB

Tenggiri asam manis (Instagram/@gracellakitchen)

HerStory, Bekasi —

Masakan yang enak dan segar tentu menjadi salah satu faktor penting dalam setiap masakan. Dengan begitu, keluarga akan menikmati makanan yang telah tersaji. 

Nah, jika bingung mau masak apa untuk hari ini, yuk coba bikin ikan tenggiri asam manis. Gurih dan lezatnya ikan tenggiri berpadu dengan bumbu asam manis pasti nikmat banget. Mengutip dari akun Instagram @gracellakitchen, simak resepnya berikut ini.

Bahan :

  • 800 gram Ikan Tenggiri
  • 2 buah Cabai merah, potong serong
  • Jahe, iris tipis tipis
  • 2 buah Tomat, potong-potong
  • 2 sdm Tepung maizena, larutkan dengan air (ini optional ya)

Baca Juga: Resep Botok Udang Super Enak, Gampang Dibuat Lho

Bahan Tumisan :

  • 10 siung Bawang merah, iris tipis
  • Asam jawa direndam dengan air panas, ambil airnya
  • Garam, gula, penyedap secukupnya
  • 900 ml Air

Baca Juga: Resep Tumis Tempe Kecap, Menu Hemat untuk Akhir Bulan

Cara membuat :

Siapkan minyak panas, lalu goreng ikan hingga kuning kecoklatan dan matang. Tiriskan.

Tumis Jahe, bawang merah sampai harum. Masukkan irisan cabe, air asam, tambahkan air.

Masukkan kecap manis, garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Masukkan ikan dan tomat.

Koreksi rasa (jika kurang asin, asam atau manis bisa tambahkan lagi).

Masak hingga agak meresap, tambahkan larutan maizena aduk rata masak sampai mendidih.

Tenggiri asam manis siap disajikan bersama nasi hangat.

Artikel Pilihan