HerStory, Bekasi —
Daging sapi dapat diolah menjadi gepuk sapi yang nikmat dan menggoda. Gepuk sapi makin nikmat jika disantap dengan sepiring nasi putih hangat. Makanan satu ini juga bisa disimpan sebagai stok lauk, lho.
Tertarik mencoba? Dikutip dari akun Instagram @dellasuzura, simak resepnya berikut ini.
Bahan :
- 1 kg daging, potong potong daging cuci bersih.
- 6 lembar Daun salam
- 4 lembar daun jeruk buang tulang tengah
- 2 sdm gula merah
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 200 ml santan kental
- 1 sdm air asam jawa dari 1sdt asam jawa larutkan dengan 2 sdm air.
- 1500 ml Air
Baca Juga: Resep Tumis Melinjo, Menu Hemat dan Praktis di Akhir Bulan
Bumbu yang dihaluskan :
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm kunyit bakar
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
Baca Juga: Resep Bola Daging Kuah Merah, Pecinta Pedas Wajib Coba
Cara membuat :
-
Dalam wajan masukkan air,lalu rebus daging dengan 3 lembar daun salam sampai matang. Saring air kaldunya 500ml. Ambil daging memarkan sampai pipih.
- Rebus kaldu daging,bumbu halus, 3 lembar daun salam, daun jeruk,gula merah, garam dan kaldu bubuk sampai mendidih.
- Masukkan daging,masak dengan api kecil sampai matang dan meresap. Tambahkan santan kental dan air asam jawa.
-
Masak lagi sampai kering. Goreng sebentar saja asal sudah kecoklatan.
-
Angkat dan tiriskan. Taburi dengan bawang goreng. Sajikan bersama sambal bawang atau sesuai selera.
Selamat mencoba, Moms!