Menu

Cerita Jessica Iskandar Menyusui Buah Hati Setiap Satu Jam Sekali: ASI Itu Terbaik!

14 Oktober 2022 06:20 WIB

Jessica Iskandar (Instagram/Inijedar)

HerStory, Jakarta —

Aktris dan Presenter, Jessica Iskandar, membeberkan cerita selama menyusui anak keduanya. Diketahui, Jessica Iskandar dan suaminya, Vincent Verhaag, belum lama ini dikaruniai anak kedua, Don Azaiah Jan Verhaag.

Lantas, ia mengungkapkan 'drama' ketika pertama kali harus menyusui adik El Barack Alexander tersebut. Hal ini disampaikan Jessica saat acara pelucuran produk MAKUKU SAP Diapers Pro Care di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (13/10/2022).

Wanita yang kerap disapa Jedar ini menuturkan bahwa Baby Don (sapaan anak keduanya) lahir dengan kadar bilirubin tinggi. 

Adapun, bilirubin sendiri adalah zat kuning yang berasal dari pemecahan sel darah merah, Moms. Organ liver mengeluarkan bilirubin dari darah, lalu menyebarkannya ke usus, sehingga bisa keluar dari tubuh. 

Nah, organ liver bayi yang baru lahir tak dapat mengeluarkan bilirubin seperti orang dewasa. Penyakit kuning terjadi saat produksi bilirubin berlebihan, dan menumpuk di tubuh lebih cepat ketimbang zat kuning yang bisa dipecah oleh liver.

Bilirubin lalu menyebar ke tubuh dan membuat bagian wajah, dada, perut, kaki, dan bagian putih mata berwarna kekuningan. Penyakit kuning dapat muncul saat bayi baru lahir, atau selang beberapa saat setelah bayi lahir.

Nah terkait kondisi Baby Don tersebut, akhirnya mengharuskan Jessica untuk menyusui atau memberikan ASI setiap satu jam sekali. Bahkan, ketika Baby Don sedang terlelap. Sehingga tak pelak, hal itu mengaharuskan Jessica begadang hampir setiap harinya.

“Jadi, kebetulan waktu Baby Don baru lahir, memang harus menyusui satu jam sekali meskipun saat dia tidur. Jadi harus tetap dibangunkan dan disusui, tapi itu karena ada masalah bilirubin yang tinggi. Jadi harus dikasih ASI setiap jam,” tuturnya.

Namun, berkat 'kegigihannya' memberikan ASI, Jessica pun bersyukur kadar bilirubin Baby Don berangsur menurun. 

"Gak bisa dipungkiri ya, memang itu ASI itu terbaik. Karena aku menyusui sejam sekali jadi lama-kelamaan kadar bilirubin Baby Don berangsur menurun. Ketika bilirubinnya mulai normal, tidurnya pun makin bagus,” beber Jessica.

Nah Moms, terkait ASI ini, Jessica pun membagikan beberapa tips agar ASI lancar dan bayi bisa mendapatkan nutrisi dengan maksimal. Yang pertama, kata dia adalah rutin mengonsumsi makanan sehat.

“Yang pasti adalah makan makanan yang bisa memperlancar ASI. Kayak sayur-sayuran, bayam, daun katuk. Kalau kalian makan daging, ya makan daging. Kalau aku kebetulan aku makan ayam, katuk sering, bayam, sayur-sayur, tahu, tempe,” ujar Jessica.

Gak cuma mengonsumsi makanan sehat, wanita kelahiran 29 Janurai 1988 tersebut juga konsisten mengurangi makanan berminyak, lho Moms. 

“Tapi yang paling penting adalah kurang-kurangin makanan yang berminyak,” kata Jessica.

Dan terakhir, demi ASI maksimal, Jessica Iskandar pun menganjurkan para Moms untuk memperbanyak minum air putih minimal tiga liter per hari.

“Selalu banyak minum air putih. Karena sebenarnya ASI yang banyak itu, yang keluar lancar karena air putihnya juga banyak gitu. Minimum sehari itu tiga liter. Kalau dulu aja pas aku hamil, sehari bisa tiga liter. Kalau sekarang ini aku bisa enam liter air putih. Menurut aku sih air putih bikin ASI lancar ya,” pungkasnya.

Nah Moms, semoga cerita motherhood Jessica Iskandar ini menginspirasimu, ya!