Menu

Moms Wajib Tahu, Ini Ciri-ciri Kencing Pada Anak yang Terindikasi Sakit Ginjal

26 Oktober 2022 22:30 WIB

Illustrasi Anak Alami GERD (Freepik/Edited By HerStory)

HerStory, Bandung —

Penyakit gagal ginjal akut misterius kini menjadi salah satu penyakit yang banyak diwaspadai orang tua. Pasalnya, kasus gagal ginjal saat ini banyak memakan korban jiwa terutama anak-anak.

Untuk itu, perlu adanya perhatian khusus bagi orang tua terhadap ciri atau gejala penyakit ginjal pada anak-anak. Berikut adalah beberapa gejala yang perlu Moms ketahui.

Ciri Sakit Ginjal pada Anak

Salah satu ciri sakit ginjal pada anak yang umum terjadi adalah merasakan mual dan muntah. Hal ini dikarenakan limbah kotoran pada tubuh tidak berhasil dikeluarkan. Sehingga dapat memicu terjadinya gangguan pencernaan yang mengakibatkan mual atau muntah.

Selain itu, ada beberapa ciri sakit ginjal pada anak yang sering dialami penderita, antara lain:

- Demam secara berulang

- Gangguan pertumbuhan

- Nyeri perut

- Kencing berwarna keruh

- Kencing berdarah

- Adanya pembesaran pada perut

- Air kencing berbusa

- Tekanan darah meningkat

- Pembengkakan tubuh

Artikel Pilihan