Nikita Mirzani
Beberapa waktu lalu menjelang persidangan, Nikita Mirzani dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkari Banten gegara penyakit saraf kejepit yang diidapnya kambuh. Menurut pengakuannya, hal itu dipicu oleh faktor tempat tidur yang keras.
"Kan tempat tidurnya matras, mungkin karena tipis. Ya kan harus menyesuaikan sama tahanan lain," jelas Nikita Mirzani.
Moms, penyakit saraf kejepit ini termasuk salah satu kondisi berbahaya lho. Pasalnya, penyakit ini bisa membuat penderitanya lumpuh. Jika seseorang mengalami saraf kejepit di bagian leher, biasanya akan menimbulkan gejala yang menjalar hingga ke lengan dan bahkan sampai ke jari tangan.
Nah, berikut ini 5 tanda saraf kejepit yang membahayakan kesehatan, dilansir dari YouTube Helo Sehat, Selasa (15/11/2022), antara lain:
Gejala umum dari adanya gangguan saraf terjepit yakni rasa nyeri atau sakit. Rasa nyeri ini bisa dirasakan jika sedang menderita saraf terjepit di bagian leher.
Biasanya rasa nyeri ini muncul secara bersamaan dengan adanya kebas dan kesemutan.
Kebas sebenarnya sudah menjadi ciri dari adanya saraf terjepit di bagian tubuh manusia. Biasanya rasa kebas akan terasa di sekitar bagian tubuh yang sedang mengalami gangguan saraf terjepit.
Kebas mengacu pada kondisi mati rasa yang bisa saja dialami saat sedang mengalami saraf terjepit. Perlu diingat, rasa kebas ini tidak hanya saraf terjepit di bagian leher saja, tetapi bisa saja muncul di bagian tubuh mana saja.
Kesemutan biasanya menjadi gejala awal dari saraf terjepit. Hampir sama dengan kebas, gejala saraf terjepit di leher berupa kesemutan ini akan terjadi pada bagian tangan.
Ketika seseorang mengalami saraf terjepit di bagian leher tentunya akan mengalami kesemutan, bukan hanya pada leher saja melainkan juga pada bagian tangan. Kesemutan ini bisa terjadi dalam waktu yang cukup lama dari terjadinya saraf terjepit tersebut.
Sensasi panas juga menjadi tanda atau gejala dari adanya saraf terjepit di bagian tubuh leher. Kondisi ini terkadang menyerupai sensasi terbakar dan tentu akan membuat penderita merasa sangat tidak nyaman.
Biasanya sensasi panas ini terjadi setelah timbul kondisi kebas atau mati rasa. Sensasi panas yang terjadi sebagai akibat dari adanya saraf terjepit di bagian leher ini bisa menjalar hingga ke bagian lengan, tangan dan berakhir pada bagian ujung jari jemari.
Lemah otot pada bagian tangan biasanya menjadi gejala dari saraf terjepit di leher. Otot yang makin melemah karena adanya saraf kejepit ini bisa membuat tangan penderita menjadi makin lemah, sehingga sulit untuk digerakkan.
Itulah 5 tanda yang sering dialami penderita saraf kejepit. Jika kamu mengalami salah satu dari gejala yang telah disebutkan di atas, segera periksa ke dokter untuk mendapat pengobatan dengan tepat ya Moms.