Menu

Resep Kroket Pisang, Renyah Luarnya, Lumer Coklatnya Dimulut!

17 November 2022 14:55 WIB
Resep Kroket Pisang, Renyah Luarnya, Lumer Coklatnya Dimulut!

Kroket Pisang (Sumber/Dapur Kobe)

HerStory, Jakarta —

Kroket pisang buatnya simpel banget. Bentuknya yang sama seperti risol ini banyak disukai. Isian pisang kepok yang manis dan lumeran coklat di dalamnnya bikin nagih. Makan selagi hangat makin nikmat.

Selengkapnya simak resep kroket pisang di bawah ini dari Cookpad.com.

Kroket Pisang

Bahan A:

  • 350 gr pisang kukus
  • 35 gr terigu serbaguna
  • 15 gr tepung maizena
  • 1/4 sdt garam
  • DCC untuk isian

Bahan B:

  • 35 gr terigu serbaguna
  • 63 gr air
  • Secukupnya tepung roti

Cara membuat:

  1. Kukus pisang dengan kulitnya. Angkat, dinginkan. Haluskan pisang.
  2. Campur dengan semua bahan A, kecuali DCC. Bulatkan sesuai selera. Isi dengan potongan DCC. Sisihkan.
  3. Bahan B, campur jadi satu. Siapkan tepung panir dalam wadah.
  4. Selanjutnya, balurkan bulatan adonan ke dalam tepung panir, lalu ke campuran tepung pelapis (bahan B), terakhir ke tepung panir. Lakukan sampai selesai.
  5. Bisa langsung digoreng atau simpan dalam freezer.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega untuk Makan Siang Bareng Keluarga, Rasanya Gurih, Teksturnya Empuk

Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra

Artikel Pilihan