Ilustrasi Pemeriksaan Gula Darah. (The Alternative Daily/Edited By HerStory)
Mungkin kamu pernah mengalami gangguan tidur dengan gejala, seperti berkeringat pada malam hari, mimpi buruk, bangun tiba-tiba hingga menangis, dan perasaan gelisah saat bangun tidur. Itu bisa menjadi tanda bahwa kamu sedang mengalami penurunan kadar gula darah. Kamu bisa mengonsumsi camilan sebelum tidur untuk mengurangi tingkat keparahannya.
Tremor adalah gerakan gemetar yang tak terkendali dan terjadi secara berulang serta tak disadari. Ini dapat dialami di satu atau beberapa bagian tubuh secara bersamaan. Ini bisa menjadi gejala yang terjadi ketika sistem saraf otonom diaktifkan selama hipoglikemia.
Perubahan suasana hati dan emosi yang tiba-tiba dan bisa dibilang tak wajar dari kebiasaan normal adalah salah satu gejala neurologis hipoglikemia. Kamu biasanya akan mudah marah, keras kepala, dan merasa seperti sedang depresi. Kamu perlu berhati-hati jika gejala ini terjadi. Emosi yang tak stabil cukup berbahaya jika tak ditangani dengan baik.
Itulah lima tanda gula darah rendah yang jarang disadari. Semoga informasi di atas bisa membantumu untuk memiliki pola hidup yang sehat ya Beauty!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.