Menu

Dirut Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores, Shana Fatina: Perempuan Harus Jadi Bagian Solusi dari Tantangan Keberlanjutan Global

30 Desember 2022 16:57 WIB
Dirut Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores, Shana Fatina: Perempuan Harus Jadi Bagian Solusi dari Tantangan Keberlanjutan Global

Direktur Utama at Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores, Shana Fatina. (Instagram/@pickbird)

Lebih jauh, Shana pun memaparkan harapannya terkait sustainability ini, Beauty. Ia pun ingin agar bidang ini lebih merangkul perempuan lainnya. 

Selain itu, ia pun berharap lebih banyak lagi awareness dari seluruh lini masyarakat untuk menerapkan praktik sustainability.

"Perubahan itu dimulai dengan melihat peluang solusi suatu masalah. Dan keberanian baru nyata kalau mulai melangkah. Jadi gak perlu ragu, melangkah dan terus belajar untuk meningkatkan kapasitas diri dengan berbagai pengalaman di dunia nyata," tukas Shana.

Dan sebagai seorang women leader, Shana pun punya pandangannya sendiri terkait isu-isu perempuan yang terjadi saat ini, Beauty. 

Dia mengaku, di Indonesia, saat ini peluang untuk perempuan berkarya itu makin terbuka lebar. Namun, kata Shana, hal itu tidaklah cukup. Kita butuh lebih banyak perempuan yang benar terjun dan berkolaborasi nyata.

"Saya melihat peluang sangat terbuka di Indonesia untuk perempuan berkarya, dan semakin banyak ruang dan penerimaan. Namun itu gak cukup, kita butuh lebih banyak perempuan yang benar terjun dan berkolaborasi nyata, karena kehadiran kita melengkapi pemulihan ekonomi yang selama ini belum memenuhi keberlanjutan secara menyeluruh," tandasnya.

Baca Juga: Ajak Pengguna Peduli Lingkungan, (X)S.M.L Angkat Tema 'Be Sustainable Be Fashion' di Gelaran Rakuten Fashion Week SS2024 di Tokyo

Baca Juga: Bos Ravel Entertainment Pastikan Soundrenaline 2023 Ramah Disabilitas dan Lingkungan, Seperti Apa?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan