Menu

Tren Kecantikan 2023, Sustainable-Beauty Diprediksi Kian Digandrungi, Intip di Sini Yuk!

19 Januari 2023 12:30 WIB
Tren Kecantikan 2023, Sustainable-Beauty Diprediksi Kian Digandrungi, Intip di Sini Yuk!

Ilustrasi wajah wanita. (ist/kompas.com)

4. Sustainable-beauty as the new beauty term

Berbagai tren perawatan kulit wajah dan tubuh yang makin variatif akhir-akhir ini, mendorong munculnya kesadaran akan kelestarian lingkungan di dunia kecantikan atau disebut sustainable-beauty.

Tren ini mengedepankan beauty routine yang ikut mempedulikan kesehatan makhluk hidup dan lingkungan di sekitarnya. Botanical Essentials merupakan salah satu brand kecantikan lokal yang menjawab kebutuhan tersebut dengan menghadirkan rangkaian produk premium body care yang baik untuk kulit sekaligus lingkungan. 

Lydia Wiranata menambahkan, komitmen ini Botanical Essentials wujudkan sejak tahapan produksi, dengan memanfaatkan kebaikan tumbuhan sebagai ingredients hero yang bebas dari paraben dan sulfate, serta berkolaborasi dengan supplier bahan baku yang mempekerjakan petani lokal untuk meningkatkan kesejahteraan mereka dan membantu menerapkan teknik Good Agricultural Practices (GAP) demi panen yang berkelanjutan dan bermutu.

Tak sampai di situ, lanjut Lydia, Botanical Essentials juga berkolaborasi dengan beberapa social enterprise yang memiliki kesamaan misi bagi lingkungan untuk mendukung pengelolaan sampah menjadi bahan yang memiliki nilai lebih, seperti tote bag, mebel, hingga produk dekorasi rumah lainnya. 

"Botanical Essentials menyadari bahwa cara kita merawat kecantikan dan kesehatan kulit perlu selaras dengan upaya kita dalam menjaga lingkungan agar tetap lestari. Oleh karena itu, sejak awal hadir kami mengusung spirit sustainability, yakni kind to the skin, kind to the world, karena kami percaya bahwa tubuh dan bumi kita adalah rumah bagi generasi masa kini hingga yang akan datang," tuntas Lydia..

Baca Juga: Anessa Luncurkan Produk Terbaru, Siap Wujudkan Perlindungan Kulit yang Optimal Sepanjang Hari!

Baca Juga: Menganal Manfaat Kandungan Adaptogenic di LUZENTi Skincare, Benarkah Bisa Atasi Kulit Stres Akibat Paparan Sinar Matahari?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan