Menu

Cara Buat Nasi Lemak Bunga Telang, Warnanya Cantik, Sajikan dengan Berbagai Jenis Lauk

20 Januari 2023 08:00 WIB
Cara Buat Nasi Lemak Bunga Telang, Warnanya Cantik, Sajikan dengan Berbagai Jenis Lauk

Nasi Lemak Bunga Telang (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Nasi lemak bunga telang dibuat dengan bahan yang sederhana. Hasilnya pulen, wangi dan cantik warnanya. Hanya butuh beberapa bumbu dasar seperti bawang merah dan bawang putih. Sajikan saat hangat dengan berbagai lauk lauk.

Berikut resep nasi lemak bunga telang di bawah ini dari Cookpad.com.

Nasi Lemak Bunga Telang

Bahan-bahan:

  • 500 gr beras
  • 900 ml santan, kekentalan sedang

Bumbu:

  • 4 siung bawang merah, rajang
  • 3 siung bawang putih, rajang
  • 50 gr jahe, rajang
  • 3 lembar daun pandan
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan-bahan. Cuci bersih beras, sisihkan. Lalu rajang duo bawang & jahenya
  2. Masukkan semua bahan dipanci, aduk rata (bila perlu icip sedikit air santannya). Masak hingga santan menyerap pada beras, aduk sesekali supaya gak gosong bagian dasar pancinya. Bila santan sudah terserap pada nasi, matikan kompornya.
  3. Siapkan dandang/kukusan & beri air pada dasar dandang. Bila air sudah mendidih, masukkan nasi aron. Tutup dandang, biarkan selama 45-50 menit. Setelah matang, silahkan dipindahkan ke magic com dengan mode warm cancel/hangat saja (sesuaikan dengan yang ada di rumah masing-masing). Gurih, pulen, wangi, cantik nasinya.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega untuk Makan Siang Bareng Keluarga, Rasanya Gurih, Teksturnya Empuk

Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra

Artikel Pilihan