HerStory, Jakarta —
Bolu gulung jeruk sajian kue bolu yang enak dan berbeda dari biasanya. Kue bolu yang satu ini menarik karena menggunakan potongan buah jeruk asli sebagai isian dari kue bolu. Teksturnya lembut, ditambah dengan perpaduan rasa asam segar dari buah jeruk. Gampang buatnya, cukup ikuti resep ini.
Selengkapnya simak resep bolu gulung jeruk dari Dapur Kobe by Cookpad.com.
Bolu Gulung Jeruk
Bahan-bahan:
- 1 bungkus Kobe Tepung Pisang Goreng Crispy (75gr)
- 15 gram terigu
- 50 gram gula pasir
- 5 butir telur
- 100 gram mentega cair
- 1/2 sendok makan emulsifier (pelembut)
- Secukupnya butter cream
- 10 buah jeruk (ukuran kecil)
Cara membuat:
- Kocok telur dan gula pasir dengan mixer hingga mengembang.
- Masukkan emulsifier sambil dikocok, sampai tercampur rata.
- Tuang Kobe Tepung Pisang Goreng Crispy dan terigu, aduk rata. Masukkan mentega cair dan aduk kembali hingga tercampur rata.
- Tuang ke dalam loyang ukuran 22x22x24 cm yang sudah diolesi mentega dan taburan tepung terigu.
- Panggang dengan api kecil di bagian bawah. Setelah mengembang pindahkan ke bagian atas supaya permukaan kulit kue menjadi kecokelatan. Segera angkat ketika matang.
- Oleskan butter cream dan tata buah jeruk berjajar rapi. Gulung sambil dipadatkan
- Simpan dalam kulkas. Hidangkan Bolu Gulung Jeruk ketika teksturnya padat dan mudah dipotong.
Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega untuk Makan Siang Bareng Keluarga, Rasanya Gurih, Teksturnya Empuk
Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang