Menu

Gita Savitri Koar-koar Gak Punya Anak Bikin Awet Muda, Istilah Childfree Ternyata Familiar di Kalangan Para Feminis, Seperti Apa?

10 Februari 2023 14:50 WIB
Gita Savitri Koar-koar Gak Punya Anak Bikin Awet Muda, Istilah Childfree Ternyata Familiar di Kalangan Para Feminis, Seperti Apa?

Childfree. (Pinterest/Edited by HerStory)

Tak hanya Sarah Sechan, Politikus DKI Jakarta, Tsamara Amany juga menulis dalam halaman twitter-nya. Bahwa kunci dari wanita awet muda bukan childfree, tapi punya uang yang cukup untuk bisa merawat tubuh.

“Kenapa saya bilang gini? Dengan uang cukup, seseorang bisa punya babysitter dan support system untuk mengurus anak. Juga punya uang sisa lagi untuk mengurus tubuh dengan skincare misalnya. Variabelnya bukan punya anak atau gak. Tapi uangnya cukup gak?”, tulis perempuan 26 tahun tersebut dalam postingan Twitter selanjutnya.

"Awet muda adalah tampak bahagia, lebih ceria, lebih semangat. Kulit pun akan menggambarkan seperti itu”, ujar Dr. Yovi Yoanita. seperti dikutip dalam YouTube CNN Indonesia.

Menurut Kamus Cambridge, childfree adalah penggunaan istilah untuk menyebut pilihan orang yang enggan memiliki anak. Hal tersebut berbeda dengan kondisi childless, yaitu mereka yang ingin dikaruniai anak tetapi tidak bisa karena beberapa alasan. Sehingga keputusan childfree terletak pada keinginan yang disengaja atau tidak.

Population Media Center menjelaskan bahwa seringkali keputusan childfree dianggap bertentangan dengan norma peradaban pro-natalitas.  Dominasi pro-natalitas telah mengakar dan dianut hampir seluruh manusia di bumi, bahwa melahirkan anak dan menjadi orang tua disebut salah satu bentuk kesuksesan manusia.

S Dalphonse dari National Center for Biotechnology Information memaparkan bahwa satu dari sebelas wanita berusia 44 tahun tak memiliki anak berdasarkan basis data Pusat Statistik Kesehatan Nasional Amerika Serikat tahun 1975.

Sementara pada 1993, angka tersebut melonjak tajam menjadi satu dari enam wanita. Terdapat sejumlah alasan mengapa orang memilih tak punya anak, antara lain:

1. Tak ingin meninggalkan karier.

2. Pernikahan dianggap kurang stabil atau rawan terjadi perceraian.

3. Dibesarkan di lingkungan yang jauh dari kata menyenangkan.

4. Tidak mau menghadapi tekanan mental, seperti kelelahan, frustasi, hingga sakit hati saat merawat anak.

5. Ingin memiliki banyak uang dan waktu luang untuk dihabiskan sendiri.

Nah, bagaimana pendapatmu sendiri, Beauty?

Baca Juga: Meski Tuai Prokontra, Berikut Alasan Keputusan Childfree Berkaca di Era Modern dari Ariel Tatum, Simak Yuk!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan