Wanita hamil (Freepik.com/drobotdean)
Entah menggunakan trampolin di halaman belakang, atau secara khusus datang ke pusat trampolin, sebaiknya jangan dilakukan ibu hamil.
Ini karena ada risiko jatuh yang sangat tinggi, apalagi keseimbangan ibu hamil sangat rendah. Risikonya cidera pergelangan kaki atau tangan saat mendarat.
Berapapun usia kandungan, perempuan hamil sangat tidak disarankan melakukan olahraga angkat beban. Jenis olahraga tersebut bisa memberikan tekanan yang besar di sendi dan ligamen.
Sedangkan hormon relaxin yang memicu perempuan hamil sering alami sakit punggung, maka olahraga akan membuat sakit punggung semakin menjadi-jadi.
Meningkatkan detak jantung memang baik dalam berolahraga karena menyehatkan jantung, tapi jika detak jantung naik berlebihan bisa jadi ancaman untuk kehamilan.
Jenis olahraga ini bisa membahayakan nyawa ibu dan janin yang di kandungnya. Sehingga olahraga dengan intensitas rendah sangatlah direkomendasikan untuk ibu hamil.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.