Buah Durian. (Pinterest/Freepik)
Beberapa senyawa dalam durian dapat membantu mengurangi kadar kolesterol dan risiko aterosklerosis atau pengerasan pembuluh darah.
Kulit buah durian mengandung senyawa yang memiliki sifat antibakteri dan antiragi.
Durian memiliki indeks glikemik yang lebih rendah daripada banyak buah tropis lainnya, yang berarti durian dapat meningkatkan kadar gula darah lebih sedikit.
Sementara, studi ini menjanjikan, banyak yang masih dilakukan pada hewan atau dalam tabung reaksi.
Tak ada klaim kuat hingga manfaat kesehatan durian telah dikonfirmasi oleh studi terkontrol terhadap manusia.
Durian mengandung nutrisi yang dapat membantu mendukung kesehatan tulang. Durian kaya akan mineral zat besi, tembaga, dan potasium, yang semuanya penting untuk menjaga kekuatan tulang.
Sebuah studi oleh Pusat Informasi Bioteknologi Nasional di Amerika Serikat (AS) menunjukkan bahwa asupan zat besi yang lebih tinggi juga membantu meningkatkan kepadatan tulang. Ini menunjukkan bahwa kalsium bukan satu-satunya nutrisi yang berperan untuk menjaga kesehatan tulang. Mineral esensial ini dapat membantu dalam pencegahan osteoporosis.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.