Menu

Kesetaraan Gender Masih Jadi Perjuangan, Grant Thornton Yakin Bahwa Setiap Wanita Berhak Memiliki Kesempatan untuk Kembangkan Potensi Diri

07 Maret 2023 21:18 WIB
Kesetaraan Gender Masih Jadi Perjuangan, Grant Thornton Yakin Bahwa Setiap Wanita Berhak Memiliki Kesempatan untuk Kembangkan Potensi Diri

Ilustrasi solidaritas wanita untuk kesetaraan gender (Pinterest/Edited by Herstory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, isu kesetaraan gender dalam dunia pekerjaan masih menjadi persoalan yang hingga kini masih diperjuangkan. Tentunya ketidaksetaraan ini banyak dirasakan oleh perempuan sebagai pihak yang rentan terhadap isu ini.

Sebagai perusahaan yang mengedepankan kesetaraan, Grant Thornton, menyambut Hari Perempuan Internasional yang jatuh pada 8 Maret sebagai momen untuk mengapresiasi perjuangan perempuan untuk mencapai kesetaraan. Hal ini disampaikan oleh Johanna Gani, selaku CEO of Grant Thornton Indonesia dalam talkshow bertajuk Women Empower Women’, di Jakarta, Selasa (7/3/2023).

Hari Perempuan Internasional merupakan perayaan atas kontribusi luar biasa dari perempuan dalam mencapai kesetaraan gender,” ungkapnya.

“Perjuangan untuk mencapai kesetaraan gender masih jauh dari kata selesai. Tidak sedikit perempuan yang mengalami diskriminasi, hambatan dalam bekerja, dan ketidakseimbangan dalam karier dan tugas utama perempuan sebagai istri, ibu, bahkan keduanya,” lanjutnya.

Baca Juga: Ramaikan Hari Perempuan Internasional, Unicharm Kuatkan Komitmen Pemberdayaan dan Dukung Maksimal Potensi Perempuan!

Baca Juga: Upaya Percepatan Kesetaraan Gender di Indonesia Dapat Apresiasi dari UN Women

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan