Menu

Resep Tempe Goreng Daun Kari, Santap dengan Nasi Hangat, Maknyus!

08 Maret 2023 18:00 WIB
Resep Tempe Goreng Daun Kari, Santap dengan Nasi Hangat, Maknyus!

Tempe Goreng Daun Kari (Sumber/Cookpad.com)

HerStory, Jakarta —

Tempe salah satu bahan makanan yang banyak disukai dan gampang diolah jadi berbagai menu apapun, salah satunya tempe goreng daun kari.

Hidangan tempe goreng daun kari ini di masak dengan bahan yang simpel. Rasanya enak, wangi, dan sedikit pedas. Menu ini gampang dibuat, cocok untuk menu sahur yang simpel.

Simak yuk resep tempe goreng daun kari di bawah ini selengkapnya!

Tempe Goreng Daun Kari

Bahan-bahan:

  • 1/2 papan tempeĀ 
  • 1 sdt bubuk kari
  • Segengam ikan teri
  • 3 tangkai daun kari
  • Secukupnya garam, gula dan penyedap

Bahan halus:

  • 9 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 buah cabe rawit merah
  • 7 buah cabe rawit hijau

Cara membuat:

  1. Iris tipis tempe, bumbui dengan bubuk kari dan garam, diamkan 10 menit.
  2. Goreng terpisah ikan teri dan tempe sampai garing, sisihkan.
  3. Tumis bahan halus sampai harum, masukkan daun kari, aduk rata.
  4. Masukkan tempe dan ikan teri. Tambahkan garam, gula dan penyedap secukupnya. Aduk rata.
  5. Siap disajikan dengan nasi hangat.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!

Baca Juga: Gak Ribet dan Gak Butuh Bahan Banyak, Intip Yuk Resep Kastangel Keju yang Simpel, Cusss Bikin Sebelum Lebaran

Baca Juga: Buatnya Sat Set, Ini Resep Ayam Woku Kemangi untuk Menu Sahur, Rasanya yang Lezat Bikin Semangat Puasa Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nasibah Azzahra

Artikel Pilihan