Menu

Jangan Pakai Kekerasan, Ini yang Harus Dilakukan saat Anak Tantrum dan Sulit Diatur Moms, Catat Ya!

24 Maret 2023 10:30 WIB
Jangan Pakai Kekerasan, Ini yang Harus Dilakukan saat Anak Tantrum dan Sulit Diatur Moms, Catat Ya!

Ibu menghadapi anak yang tantrum. (pinterest/freepik)


Dikatakan dr. Karyanti, metode ini bisa dilakukan sejak anak masih berusia satu tahun. Kalau umur satu tahun, time out bisa dilakukan satu menit. Usia dua tahun 2 menit, dan seterusnya. 

Time out bisa dilakukan ketika misalnya, anak naik ke atas meja, dan tidak mau turun. Kita selaku orang tua berhak memberikan peringatan agar anak mengerti.

"Sudah dikasih tahu,Tapi di masih saja. Ketiga kali dikasih peringatan masih gak nurut, baru lakukan aturan time out," papar dr. Mulyana.

Metode time out pun bisa dilakukan dengan berbagai jenis. Seperti, saat anak nakal maka bisa diminta berdiri di pojok, depan kaca, di atas karpet, dan sebagainya hingga akhirnya dia menyadari hal yang dilakukan salah.

"Kamu berdiri di situ ya, satu menit ya. Jadi oh ternyata mama serius, akhirnya dia mengerti time out, dan gak nyakitin fisik. Jadi gak boleh dikunci di dalam kamar, harus lihat kondisi," tutupnya.

Baca Juga: Gak Cuma Gegara Marah, Ini 5 Hal yang Sering Bikin Anak Ngamuk dan Tantrum, Moms Wajib Paham!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan