Sambal Tumis Jengkol (Sumber/Cookpad.com)
Makanan lain yang meninggalkan aroma pekat dan memiliki manfaat untuk tubuh adalah durian. Buah yang satu ini disukai banyak orang karena rasanya yang lezat.
Sayangnya, durian bisa menimbulkan masalah seperti rasa tak nyaman dan perut kembung bagi orang yang memiliki gangguan saluran cerna.
Menariknya, di beberapa daerah tertentu, durian justru diolah menjadi makanan pendamping.
"Harus diingat, durian mengandung kadar gula yang tinggi. Sehingga kalau disantap saat berbuka puasa, makannya harus dibatasi," ungkap dr. Nani.
Meski begitu, durian memang bagus dikonsumsi saat berbuka karena bisa meningkatkan kadar gula kembali normal setelah seharian berpuasa. Hanya saja dengan batas yang wajar, serta penderita diabetes harus berhati-hati saat mengonsumsinya.
Dan, tak melulu makanan, ternyata kopi bisa menyebabkan bau mulut, Beauty.
"Terlalu banyak minum kopi bisa menyebabkan bau mulut. Dan sebaiknya tidak minum kopi saat sahur karena bisa membuat tubuh lemas dan dehidrasi di siang harinya," kata dr. Nani.
Terakhir, dr. Nani memberikan beberapa tips sederhana yang bisa kita lakukan agar tak bau mulut selama menjalankan ibadah puasa.
"Mulailah dengan memperbanyak asupan air putih, menyikat gigi dua kali (sesudah sahur dan saat ingin tidur di malam hari), bersihkan lidah dan pangkal lidah. Dan yang terpenting, jangan lupa mengonsumsi sayuran dan buahan untuk mengurangi bau mulut. Serta minum susu juga dapat meredakan dan menghilangkan bau mulut," tandasnya.
Semoga informasinya bermanfaat, ya Beauty!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.