HerStory, Jakarta —
Moms cari inspirasi menu sahur yang sehat dan lezat? Yuk recook resep yang satu ini yaitu oseng pedas putren. Di masak dengan bahan yang simpel dan rasanya menggugah selera makan.
Hanya butuh bumbu dasar bawang merah dan bawang putih untuk menumis. Gak repot dan cepat masak. Simak yuk resep oseng pedas putren selengkapnya di bawah ini!
Oseng Pedas Putren
Bahan-bahan:
- 1 pack putren
- 100 gr leunca
- 75 gr teri
- 200 ml air
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1/2 bawang bombay
- 5 cabe hijau
- 3 cabe setan
- 3 cm jahe
- 1 sdt garam
- 1 sdt lada
- 1 sdm seasoning
- 1 sdt gula
- 1 sdt kaldu jamur
Cara membuat:
- Siapkan bahan. Cincang bawang merah, bawang putih dan bawang bombay. Potong potong cabe hijau/setan sesuai selera. Kupas dan geprek jahe. Sisihkan.
- Cuci bersih dan potong potong putren. Cuci leunca dan tiriskan. Rendam teri dalam air panas lalu sangrai hingga matang dan harum. Tumis trio bawang hingga layu. Tambahkan seasoning.
- Masukkan cabe dan jahe, tumis sebentar lalu tambahkan air. Tunggu mendidih, lalu masukkan putren dan leunca. Tambahkan garam gula dan lada. Koreksi rasa. Tunggu hingga bumbu meresap. Angkat dan sajikan.
Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega untuk Makan Siang Bareng Keluarga, Rasanya Gurih, Teksturnya Empuk
Baca Juga: Resep Capcay Kuah Kental ala Rumahan, Rasanya Enak Moms, Cocok untuk Makan Siang