Menu

Resep Steam Tofu, Tahunya Lembut dengan Saus yang Lezat untuk Menu Sahur Keluarga!

06 April 2023 11:00 WIB
Resep Steam Tofu, Tahunya Lembut dengan Saus yang Lezat untuk Menu Sahur Keluarga!

Steam Tofu (Instagram/@yscooking)

HerStory, Jakarta —

Moms lagi cari inspirasi untuk menu sahur besok pagi? Yuk coba recook resep yang satu ini yaitu steam tofu dengan saus yang lezat, dan gampang buatnya.

Steam tofu ini dibuat dari tahu slik yang lembut sehingga saus yang dimasak lebih nyatu dan lumer di mulut. Bumbu dasarnya cuma pakai bawang putih aja moms. Wanginya nikmat, simpel untuk menu sahur.

Selengkapnya simak resep steam tofu di bawah ini!

Steam Tofu

Bahan

  • 1 buah silk tofu, iris 1 cm

Saus:

  • 2 siung bawang putih cincang
  • 1 batang daun bawang iris
  • 1 cabe merah cincang kasar
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/2 sdm gula
  • 1 sdt minyak wijen

Cara membuat:

  1. Kukus tofu 5 menit, lalu buang sisa airnya.
  2. Tumis bawang putih, cabe, daun bawang hingga harum
  3. Masukkan semua bumbu, beri air sedikit saja, koreksi rasa ya. Bila terlalu asin bisa ditambah gula.
  4. Setelah mendidih tuang di atas tofu, sajikan

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!

Baca Juga: Resep Kue Mawar 400 gram, Anti Gagal, Hasilnya Renyah tapi Gak Gampang Hancur, Bikin Buat Lebaran Yuk Moms!

Baca Juga: Enak Disantap Setelah Pulang Tarawih, Intip Yuk Resep Mie Jebew yang Super Hot, Tapi Jangan Terlalu Pedas ya Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.