Menu

Benarkah Kelamaan Tidur Bisa Tingkatkan Risiko Terserang Stroke? Ini Kata Ahli...

07 April 2023 09:35 WIB
Benarkah Kelamaan Tidur Bisa Tingkatkan Risiko Terserang Stroke? Ini Kata Ahli...

Ilustrasi seorang wanita yang sedang tidur (Freepik/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, istirahat dengan durasi waktu yang tepat memang akan bermanfaat untuk kesehatan tubuhmu. Namun, jika terlalu banyak istirahat alias tidur, apakah itu juga baik untuk kesehatan?

Hal tersebut diungkap dalam sebuah studi terbaru American Academy of Neurology. Katanya, orang yang memiliki masalah tidur lebih mungkin terkena stroke.

Masalah tidur tersebut meliputi tidur terlalu sedikit atau terlalu banyak tidur, tidur siang yang lama, kualitas tidur yang buruk, mendengkur, dan apnea.

"Hasil penelitian kami tak hanya menunjukkan bahwa masalah tidur individu dapat meningkatkan risiko stroke, tapi memiliki lebih dari lima gejala ini dapat menyebabkan risiko stroke 5x lipat dibandingkan dengan mereka yang gak punya masalah tidur," kata Christine Mc Carthy, penulis studi tersebut, dikutip dari DailyMail, Jumat (7/4/2023).

Selain itu, peneliti juga mengamati masalah pernapasan saat tidur. Orang yang mendengkur 91 persen lebih mungkin terkena stroke daripada orang yang gak mendengkur.

Sementara itu, orangĀ  dengan sleep apnea juga hampir tiga kali lebih mungkin terkena stroke daripada mereka yang gak mengalaminya.

Beberapa faktor lain yang bisa memengaruhi risiko stroke, antara lain merokok, depresi, dan konsumsi alkohol.

Nah, itulah hasil studi yang menunjukkan bahaya tidur dengan waktu yang lama berkaitan dengan stroke. Hati-hati, ya!

Baca Juga: Akhirnya Terungkap, Gejala Stroke Ternyata Bikin Betharia Sonata Alami Gangguan Penglihatan dan Kesulitan Berbicara, Bisakah Kembali Normal?

Baca Juga: Tiati Beauty, 4 Gejala Ini Bisa Jadi Tanda Stroke Ringan, Jangan Diremehkan Lagi Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita

Artikel Pilihan