Menu

Resep Pepes Oncom, Jadi Menu Makan yang Murah Meriah

03 Mei 2023 06:30 WIB
Resep Pepes Oncom, Jadi Menu Makan yang Murah Meriah

Pepes oncom (Instagram/@midi9903)

HerStory, Bekasi —

Jika bosan dengan pepes tahu, pepes oncom bisa jadi inspirasi menu makan sehari-hari yang lezat dan murah meriah. Oncom sendiri merupakan makanan khas Jawa Barat yang diolah dengan cara fermentasi.

Proses fermentasinya diperoleh dari campuran kapang, yang dicampur dengan sisa bungkil kacang tanah, ampas tahu, ampas kedelai, atau ampas kelapa yang difermentasi hingga tahap spora.

Nah, untuk membuat pepes oncom terbilang mudah. Dilansir dari laman endeus.tv, berikut resep pepes oncom.

Bahan:

  • 3 sdm minyak goreng
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 2 lembar daun salam
  • 400 g oncom, bakar, cincang kasar
  • 2 sdt garam
  • 2 sdt gula merah sisir
  • Daun pisang
  • 25 g daun kemangi

Bumbu, Haluskan:

  • 6 buah cabai merah
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 6 cm kencur
  • 3 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus, tomat, dan daun salam sampai harum. Angkat dan sisihkan.
  2. Aduk rata oncom, bumbu tumis, garam, dan gula merah.
  3. Ambil selembar daun pisang. Sendokkan campuran oncom. Beri kemangi di atasnya. Bungkus pepes. Semat kedua ujungnya dengan lidi.
  4. Tata di dalam dandang yang berisi air panas. Kukus di atas api sedang selama 45 menit sampai matang. Angkat dan biarkan hangat.
  5. Bakar sebentar di atas wajan grill sambil dibolak balik. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Gak Bikin Bosan, Ini Resep Masakan Vegetarian yang Wajib Jajal, Nomor 2 Enak Banget!

Baca Juga: Gurih Nampol Meski Tanpa Micin, Ini Resep Kuah Bakso ala Gerobakan yang Sehat dan Higienis, Moms Wajib Coba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.