Menu

Resep Sambal Bawang Ala Bu Rudy, Seenak Itu, Bikin Nafsu Makan!

04 Mei 2023 16:00 WIB
Resep Sambal Bawang Ala Bu Rudy, Seenak Itu, Bikin Nafsu Makan!

Sambal Bawang Bu Rudy (YouTube/Devina Hermawan)

HerStory, Jakarta —

Sambal salah satu makanan pendamping yang cocok disajikan dengan berbagai lauk pauk. Bagi kamu pecinta sambal wajib cobain resep viral dan andalan yaitu sambal bawang ala Bu Rudy.

Mungkin bagi sebagian orang sudah gak asing lagi dengan sambal bawang Bu Rudy. Sambal ini gak cuma memberikan cita rasa pedas, tapi wangi bawangnya bikin menggoda.

Kamu bisa buat sambal bawang ini rumah dengan mudah dan dijamin rasanya mirip. Penasaran? Simak yuk selengkapnya di sini!

Sambal Bawang Ala Bu Rudy

Bahan-bahan:

  • 6 siung bawang putih (jangan dikupas)
  • 150-200 ml minyak
  • 150 gr bawang merah, geprek
  • 150 gr cabai rawit
  • 8 gr terasi (opsional)
  • 50 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula (opsional)
  • ¾ sdt penyedap

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak lalu goreng bawang putih yang sudah digeprek hingga kecoklatan menggunakan api sedang, sisihkan bawang
  2. Masukkan bawang merah dan cabai rawit ke dalam food processor lalu cincang jangan terlalu halus atau sesuai selera
  3. Masukkan cabai dan bawang cincang ke dalam minyak lalu tambahkan terasi kemudian masak menggunakan api kecil
  4. Bumbui dengan garam, gula, dan penyedap, aduk rata
  5. Masukkan sedikit air lalu masak sambal hingga air benar-benar susut dengan api kecil
  6. Setelah dingin, masukkan sambal ke dalam wadah kedap udara
  7. Untuk pan bekas menumis, bisa juga dipakai untuk menumis nasi supaya sisa-sisa sambal meresap ke dalam nasi
  8. Sajikan nasi dengan sambal dan kerupuk

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Happy cooking ya moms!

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Baca Juga: Bosan Makan Daging Terus saat Lebaran? Cusss Intip Tumis Kangkung Telur Puyuh, Sederhana Tapi Maknyus Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.