Menu

Cara Atasi Batuk dan Pilek pada Anak Menurut Dokter Ahli, Coba Yuk Moms

12 Juni 2023 09:20 WIB
Cara Atasi Batuk dan Pilek pada Anak Menurut Dokter Ahli, Coba Yuk Moms

Ilustrasi anak batuk-batuk (africa-studio.com/Olga Yastremska and Leonid Yastremskiy)

Selain itu, jika anak telanjur terserang batuk dan pilek, Moms bisa lakukan beberapa langkah berikut sesuai arahan dr Cynthia, antara lain:

  • Cukupi cairan

"Cairan yang cukup dapat mempercepat proses penyembuhan batuk pada anak," ungkap dr Cynthia.

Minum air yang cukup membuat saluran napas menjadi tidak kering dan lendir menjadi encer sehingga mudah untuk dikeluarkan.

  • Berikan madu

Madu memiliki kandungan antibakteri sehingga mampu melawan infeksi penyebab batuk. Cukup berikan satu sendok makan saja untuk anak-anak dengan usia di atas satu tahun.

  • Berikan makanan dan minuman hangat

Makan makanan dan minuman yang hangat dan berkuah bisa membantu melegakan gejala yang timbul.

  • Istirahat cukup

Tidur yang cukup meningkatkan daya tahan tubuh untuk melawan mikroorganisme, terutama virus dan bakteri. "Tidur juga mempercepat pemulihan dan perbaikan sel-sel tubuh yang rusak," tambah dr Cynthia.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan