Menu

Sederet Manfaat Buah Belimbing yang Gak Banyak Diketahui, Salah Satunya Bisa Bantu Turunkan Berat Badan Lho!

13 Juni 2023 23:00 WIB
Sederet Manfaat Buah Belimbing yang Gak Banyak Diketahui, Salah Satunya Bisa Bantu Turunkan Berat Badan Lho!

Buah belimbing. (Pixabay/christian ananta)

3. Mendukung Penurunan Berat Badan

Kabar baik untuk kamu yang lagi diet nih Beauty. Ternyata, belimbing juga dapat mendukung penurunan berat badan lho! 

Belimbing mengandung sangat sedikit kalori namun tinggi serat. Nah, serat dapat membuat perut kenyang lebih lama dan sehingga kamu mengonsumsi lebih sedikit kalori. 

Kandungan serat yang tinggi juga dapat meningkatkan sistem kerja pencernaan. Sifat-sifat buah belimbing ini membuatnya ramah terhadap penurunan berat badan.

4. Baik untuk Kulit dan Rambut

Buah belimbing juga dapat bermanfaat untuk kecantikan, terutama bagi kulit dan rambut. Kehadiran vitamin C membuatnya bermanfaat untuk kulit. 

Sementara itu, Vitamin B meningkatkan kesehatan rambut dan meningkatkan pertumbuhannya.

5. Buah Ramah Diabetes

Bagi penderita diabetes gak perlu khawatir dengan manis yang terkandung dalam belimbing. Sebab, manis alami dalam belimbing gak akan meningkatkan kadar gula darah asal dikonsumsi dalam jumlah sedang. 

Tingginya kandungan serat tak larut air (insoluble fiber) pada belimbing dapat menghambat penyerapan glukosa. Artinya, buah ini mampu menurunkan dan mencegah lonjakan kadar gula darah. 

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan