Menu

Membanggakan! Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto Jadi Pemimpin Perempuan Berpengaruh Versi Fortune Indonesia

21 Juni 2023 20:45 WIB
Membanggakan! Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto Jadi Pemimpin Perempuan Berpengaruh Versi Fortune Indonesia

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto Jadi Pemimpin Wanita Berpengaruh Versi Fortune Indonesia. (Tokopedia)

HerStory, Jakarta —

Tak hentinya perempuan-perempuan Indonesia meraih prestasi membanggakan. Kali ini, Presiden Tokopedia, Melissa Siska Juminto, berhasil masuk ke dalam daftar Fortune Indonesia Most Powerful Women 2023. 

Fortune Indonesia merilis daftar ‘Most Powerful Women’ untuk kedua kalinya. Daftar ini pertama dirilis pada 2022 lalu. Penghargaan tersebut mengakui 20 perempuan berpengaruh di Indonesia yang berasal dari dunia bisnis, bersama para pemimpin terpilih lain di sektor pemerintahan, kesenian, dan sosial.

Para pemimpin perempuan ini masuk dalam daftar karena dipandang bisa memberikan ruang untuk menginspirasi dan memberi visi dalam dunia yang mereka jalani. Tentunya, hal membanggakan itu berhasil diraih oleh Melissa. 

Kisah Perjalanan Karier Melissa Siska Juminto

Pencapaian tersebut merupakan hasil dari perjuangan panjang. Melissa pernah mengalami dua kali kegagalan membangun startup setelah ia lulus kuliah. 

Melissa menganggap Tokopedia sebagai pekerjaan ‘sungguhan’ pertamanya. Pada 2012, Melissa masuk sebagai Akuntan di Tokopedia, sesuai dengan latar pendidikannya di University of Washington. 

Tak hanya itu, ia juga pernah dirotasi ke banyak posisi, dari pengembangan produk, pemasaran, hingga mengurusi sumber daya manusia baik di Tokopedia maupun GoTo (setelah merger dengan Gojek). 

Perpindahan divisi tersebut merupakan tantangan yang tak mudah bagi Melissa. Namun, kemauannya untuk belajar berhasil membawanya pada kesuksesan. 

“Saya belajar sambil bekerja. Dulu, perpindahan dari divisi akuntansi ke marketing itu banyak tantangannya. Yang penting kemauan untuk belajar harus selalu ada,” kata Melissa. 

Pada Februari 2023, Melissa dipercaya untuk memimpin Tokopedia. Posisi ini diberikan langsung oleh William Tanuwijaya, sang pendiri Tokopedia. 

Berbagai inovasi dalam bisnis yang dilakukan Melissa membuat William menjulukinya sebagai ‘mother of dragons’. William mengapresiasi kemampuan manajerial Melissa yang dapat mengurus pekerjaan sekaligus rumah tangga. 

“Kalau Mel sudah bertekad, maka she will make it happen. Maka tak heran beredar legenda tentang Mel seperti ‘mother of dragons’ yang siap berangkat dan memimpin perang sesaat setelah melahirkan,” ungkap William dalam tulisannya di salah satu media sosial. 

“Tak terhitung berapa banyak krisis yang Tokopedia juga GoTo sudah lalui bersama Melissa. Semuanya selalu bisa diatasi,” tutup William. 

Terkait penghargaan Fortune Indonesia ini, terdapat sejumlah indikator yang digunakan untuk menentukan daftar Most Powerful Women. 

Baca Juga: Tokopedia dan TikTok Lewat Shop | Tokopedia Rekap Tren Belanja Online Masyarakat pada Ramadan-Lebaran 2024

Baca Juga: Konsisten Kembangkan Bisnis Ramah Lingkungan, Tokopedia Bagikan Kisah Inspiratif 'Kartini Jaga Bumi' dari 2 Pelaku Usaha Wanita Ini

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.